July 19, 2017

Lebaran Rescue 2017 Sukses, Mercedes Layani 108 Kendaraan Komersial Selama Libur Lebaran

Penulis: Desmal Andi
Lebaran Rescue 2017 Sukses, Mercedes Layani 108 Kendaraan Komersial Selama Libur Lebaran 

MOBITEKNO – Program Lebaran Rescue 2017 yang dijalankan Mercedes-Benz selama 14 hari, mulai dari 20 Juni 2017 hingg 3 Juli 2017, berhasil meraih kesuksesan. Total, ada 108 kendaraan koemrsial yang dilayani beberapa posko sepanjang musim mudik lebaran. Rinciannya, 14 kendaraan dilayani di Kebumen, 42 di Alas ROban, dan 26 unit masing-masing di Ngawi dan Tuban.

Program tahunan Mercedes-Benz yang telah diadakan 25 kali ini diadakan untuk mendukung pelanggan kendaraan komersial (van, truk, bus) selama musim libur lebaran. Ada empat posko yang disiagakan Mercedes dengan 36 teknisi di dalamnya. Keempat posko tersebut adalah Alas Roban, Kebumen, Ngawi, dan Tuban. Selain itu, Mercedes juga menyiapkan 14 teknisi di 7 bengkel siaga di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, hingga Surabaya.

“Program Lebaran Rescue adalah upaya kami menjamin keselamatan setiap penumpang kendaraan komersial Mercedes-Benz agar perjalanan mudik mereka dapat berjalan lancer, sehingga momen mudik tetap menjadi momen sosial yang bermakna bagi masyarakat Indonesia,” ujar Ralf Kraemer, Managing Director Commercial Vehicle Department Mercedes-Benz Indonesia.

""

Teknisi memeriksa salah satu kendaraan komersial yang masuk ke posko siaga

Jika dilihat dari penyelenggaraan program ini dari tahun ke tahun, data menunjukkan terjadi penurunan jumlah kendaraan yang dilayani teknisi di Lebaran Rescue. Menurut Mercedes, penurunan ini bukan berarti negative, justru hal yang positif, terutama bagi konsumen. Hal ini berarti menunjukkan layanan after-sales Mercedes-Benz telah menjalankan langkah antisipasi yang tepat. Hal ini juga disebabkan semakin sadarnya para pemilik armada komersial seperti bus untuk memastikan kelaikan kendaraan dan awak untuk menempuh perjalanan yang panjang dan padat.

“Kami berterima kasih atas dukungan masyarakat di jalur mudik, khususnya pelanggan kami. Kami berharap tahun depan kami dapat kembali menggelar program ini di titik-titik yang lebih strategis dan efektif menjangkau seluruh pelanggan kami,” tutup Ralf.

Tags: , , ,


COMMENTS