February 19, 2017

TAG Heuer Akan Perkenalkan Smartwatch Modular

Penulis: Desmal Andi
TAG Heuer Akan Perkenalkan Smartwatch Modular 

MOBITEKNO – Tidak hanya smartphone yang bisa memiliki konsep modular, perangkat jam tangan pintar pun juga tampaknya mengarah ke sana. Hal ini setidaknya dibuktikan oleh brand TAG Heuer yang akan memperkenalkan smartwatch terbarunya, yaitu TAG Heuer Connected Modular.

Smartwatch ini sudah menggunakan Android Wear 2.0 sehingga memiliki fungsi yang lebih kaya. Namun, kehadirannya akan memilki fungsi yang “Fully Customizable”. Konsep modular yang ada di jam tangan ini tidak hanya terletak pada tali jam yang dapat diganti-ganti, tetapi juga pada jam tangannya sendiri. Pengguna bisa mengganti bodi smartwatch dengan jam tangan mekanik klasik yang dimiliki TAG Heuer.

Dikutip dari Engadget, TAG Heuer melakukan hal ini karena sebagian pengguna smartwatch terkadang merasa tidak nyaman saat menghadiri sebuah event yangterlalu resmi. Mereka lebih nyaman menggunakan jam tangan mekanik. Jadi, smartwatch TAG Heuer Connected Modular ini seperti memiliki dua muka yang berbeda. 

Rencananya, smartwatch ini akan diperkenalkan pada tanggal 14 Maret mendatang. TAG Heuer belum juga menginformasikan harga jam tangan pintar ini.

Tags: , , ,


COMMENTS