March 28, 2016

Sony Pertimbangkan PlayStation VR Juga Dukung PC

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Sony Pertimbangkan PlayStation VR Juga Dukung PC  

MOBITEKNO – Pengguna PC yang ingin mengeksplorasi dunia Virtal Reality menggunakan headset VR sudah dapat memilih Oculus Rift yang sudah mulai dipasarkan dan HTC Vive yang akan menyusul hadir di pasar.

Apabila kedua solusi VR tersebut masih dianggap terlalu mahal (Oculus Rift Kit berkisar US$ 600 dan HTC Vive US$ 800), mungkin masih ada alternatif paket VR lainnya yang lebih terjangkau, yaitu PlayStation VR (paket bundel lengkap berkisar US$ 400).

Pernyataan ‘mungkin’ di sini berkaitan dengan laporan yang dikutip dari
wawancara media Nikkei Japan dengan Masayasu Ito, Executive VP Sony Computer Entertainment belum lama ini.

Pada wawancara tersebut, Masayasu Ito menyebutkan bahwa Sony sedang mempertimbangkan untuk menghadirkan dukungan PlayStation VR (PSVR) pada PC di masa mendatang.

Paket Sony PlayStation VR memang ditawarkan dengan harga yang lebih murah ketimbang Oculus Rift atau HTC Vive. Sayangnya PlayStation VR dengan bundle lengkap (sudah termasuk PlayStation camera) seharga US$ 400 tersebut hanya bisa ‘disandingkan’ dengan konsol game PlayStation 4.

Belakangan, melihat potensi pasar yang lebih luas ke depan, pihak Sony pun mulai mempertimbangkan dukungan headset VR-nya untuk platform PC seperti halnya Oculus Rift dan HTC Vive.

Menurut Masayasu Ito, “komponen-komponen di dalam PlayStation 4 sangat mirip dengan sebuah komputer, jadi sangatlah mungkin PSVR juga bisa digunakan di PC”.

Meski Ito yakin PSVR sangat mungkin dapat mendukung PC, Sony belum mau mewujudkannya dalam waktu dekat ini. “Kami lebih berfokus pada game yang mendukung VR saat ini meski nantinya akan ada langkah-langkah lainya untuk memperluas dukungan PSVR ke berbagai platform", tambah Ito.

Bagi Anda yang sudah tidak sabar menjadi menjadi ‘early adopter’ VR mungki akan memilih dua produk yang sudah pasti beredar di pasaran saat ini (Oculus Rift dan HTC Vive). Namun, bagi Anda yang masih bersabar mungkin ada baiknya menunggu berbagai produk lainnya di pasaran, termasuk hadirnya PlayStation VR yang mungkin saja lebih terjangkau.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS