April 22, 2016

Ketangguhan Assurance TripleMax Diuji Dua Komunitas SUV

Penulis: Desmal Andi
Ketangguhan Assurance TripleMax Diuji Dua Komunitas SUV 

MOBITEKNO – Ban buatan Goodyear terbaru untuk kendaraaan penumpang, Assurance TripleMax memang didesain khusus untuk kondisi jalan basah dn kering. Khusus untuk jalan basah, ban ini bahkan bisa berhenti dengan jarak 2 meter lebih baik dibandingkan ban sejenis dari brand lainnyaa. Untuk membuktikan keandalan ban tersebut, PT Goodyear Indonesia Tbk pun mengundang beberapa awak media untuk membuktikannya sekaligus melihat proses produksinya di pabrik Goodyear, Bogor, Indonesia. Goodyear juga mengajak dua komunitas SUV Indonesia, yaitu ForESCom (Ford EcoSport Community) dan HR-V Devotee Indonesia (komunitas pengguna Honda HR-V Indonesia).

Dirancang untuk kendaraan dengan kapasitas medium, ban Goodyear Assurance TripleMax terbaru ini dikembangkan untuk meningkatkan ketenangan bagi pengemudi dengan memberikan keunggulan pada jarak pengereman yang lebih pendek, terutama saat berkendara di dalam hujan. Goodyear menggunakan teknologi Hydrogrip, teknologi eksklusif milik Goodyear untuk membuat ban ini berkinerja maksimal di jalan basah. Teknologi ini mampu memberikan cengkeraman maksimal melalui inovasi kompon terlapak yang baru dan kontrol yang baik melalui contact patch permukaan yang lebih luas sehingga lebih banyak karet yang menyentuh permukaan jalan.

“Goodyear memang selalu menjual keamanan dalam setiap produk ban yang diproduksinya,” ujar Wicaksono Soebroto, Head of Communications PT Goodyear Indonesia Tbk di lokasi pabrik Goodyear, Bogor, Rabu 20/4/2016. “Teknologi Hydrogrip mampu memberikaan daya cengkeram yang sangat baik di permukaan jalan basah. Selain keamanan, Goodyear juga memberikan keamanan dengan menggaransi ban ini untuk penggantian baru jika ban rusak dalam waktu 90 hari atau 12 ribu km,” tambah Wicaksono.

Untuk membuktikan kandalan ban ini, Goodyear pun melakukan tes di dua lokasi, yaitu Gunung Mas dan Rancamaya. Dua komunitas SUV Indonesia, yaitu ForESCom dan HR-V Devotee Indonesia turut turut terlibat dalam pegujian ini. Dengan empat ban menempel pada 10 kendaraan Ford Ecosport dan Honda HR-V, mobil di digas dengan cepat di jalan basah dan langsung dilakukan pengereman.

“Performa ban ini lebih baik daripada ban bawaan dealer saat pembelian. Daya cengkeramannya bagus sehingga sistem ABS pun langsung bekerja,” ujar salah satu anggota HR-V Devotee Indonesia. “Mulai dari pemasangan hingga digunakan untuk menunjang aktivitas Goodyear yang padat ini, kinerjanya bisa diandalkan,” tambahnya.

Hal senada juga diutarakan oleh komunitas Ford EcoSport. “Assurance TripleMax bekerja cukup bagus dalam kondisi jalan basah dan mempermudah handling kendaraan,” ujar Lingga Prabowo dari ForESCom saat berbincang dengan awak media yang juga mengikuti sesi pengujian ini. “Ban terasa sangat nyaman digunakan sehingga dapat memberikan rasa aman bagi pengemudinya,” tambah Lingga.

Selain mampu meningkatkan cengkeraman dan memperpendek jarak pengereman lebih dari 2 meter, ban Goodyear Assurance TripleMax ini juga dikembangkan dengan mengedepankan dua hal yang dibutuhkan konsumen, yaitu tahan lama dan hemat bahan bakar.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS