MOBITEKNO – Microsoft sudah mengumumkan Bot Framework-nya sebagai platform untuk para developer membuat bot untuk aplikasi chat, seperti Kik, WeChat, Telegram, dan lain-lain. Fasilitas bot membawa manfaat bagi perusahaan dalam mengurangi aktivitas interaksi yang melibatkan sumber daya manusia.
Manfaatnya bagi bisnis di perusahaan mendorong raksasa social media Facebook untuk lebih serius menghadirkan platform yang mekanismenya mirip dengan Bot Framework tapi diperuntukkan untuk aplikasi Facebook.
Bulan Oktober tahun lalu, Facebook mengeluarkan asisten pribadi digital bernama M yang terintegrasi langsung dalam aplikasi instant messaging-nya, Messenger. Cara kerjanya mirip asisten pribadi virtual yang mengerjakan tugas-tugas, seperti memesan tiket perjalanan, merekomendasikan tempat makan, dan tugas-stigas sejenis lainnya.
Meski M dianggap cukup mampu menjalankan fungsinya, hingga kini asistem tersebut belum tersedia secara luas untuk publik. Menurut media ABC News, chat bot tersebut akan menjadi salah satu topik utama yang akan diusung Facebook pada ajang konferensi developer tahunannya, F8 pada 12-13 April 2016 di San Francisco, AS.
Pada ajang bagi para developer dan entrepreneur ini, Facebook juga diperkirakan akan mengumumkan beberapa hal penting lainnya, seperti fitur video 360, program Instant Articles, dan program untuk membantu para developer untuk melakukan monetisasi content mereka.
Tags: bot chat, chart bot, developer, Facebook, Facebook F8, messenger