MOBITEKNO – Akses cepat dan seketika saat membuka halaman mobile web di smartphone atau tablet sudah menjadi harapan semua pihak, termasuk Google. Perusahaan yang kini di bawah payung perusahaan Alphabet ini punya kepentingan besar agar akses halaman web mobile selalu ‘lancar jaya’.
Tidak heran jika Google pun menempuh berbagai cara agar halaman web mobile bisa tampil secara instan, salah satunya tertuang dalam proyek barunya yang disebut Accelerated Mobile Pages (AMP) Project.
Google pun berharap, AMP Project juga membawa peningkatan lainnya, seperti integasi berbagai content (animasi, video, dan iklan) yang lebih baik pada halaman web.
AMP dikembangkan berdasarkan teknologi web yang sudah ada selama ini. Google saat ini telah bekerjasama dengan lebih dari 30 penerbit, termasuk Twitter, Pinterest, dan LinkedIn untuk mengembangkan AMP project ini. Pihak-pihak inilah yang nantinya akan pertama kali mengintegrasikan halaman HTM berbasis AMP. (AMP HTML pages).
Meskipun website yang lebih responsif dan intuitif akan membawa dampak positif bagikonsumen, secara jujur Google mengakui bahwa salah satu latar belakang AMP project ini juga adalah menciptakan ekosistem yang lebih baik bagi dunia iklan digital di Internet.
Menurut mereka, setiap terjadi hambatan dalam mengakses halaman web, peluang untuk merangkul pembaca pun akan hilang. Dengan kata lain, hilang juga peluang untuk mendapatkan keuntungan via iklan atau berlangganan.
“Iklan membantu pendanaan layanan gratis dan penyediaan content di web. Dengan hadirnya Accelerated Mobile Pages, kami ingin mendukung beragam format iklan, termasuk jaringan dan teknologinya”, jelas pihak Google dalam pernyataan resminya.
Tags: Accelerated Mobile Pages Project, AMP Project, Google, mobile web