MOBITEKNO – Aplikasi khusus ini diperkenalkan dengan beberapa fungsi untuk mengoperasikan kendaraan. Aplikasi yang dinamakan Mazda Mobile Start ini dapat menghidupkan mesin dari jarak jauh, memeriksa status pintu apakah sudah terkunci atau belum, dan mencari lokasi kendaraan melalui GPS.
Menurut informasi yang dilansir Autoguide, aplikasi ini dapat bekerja secara virtual dari perangkat mobile konsumen. Aplikasi ini juga dapat melakukan perekaman data sehingga dapat memeriksa berapa lama kendaraan aktif sejak mesin dinyalakan.
Status pintu kendaraan yang ada di aplikasi ini dapat memeriksa keadaan pintu dari jarak jauh. Jika belum terkunci, konsumen bisa menguncinya dari manapun ia berada. Sementara fungsi pelacakan lokasi bisa dimanfaatkan untuk mencari kendaraan saat parkir di sebuah lokasi parkir yang cukup luas.
Rencananya, Mazda akan menjual aplikasi ini seharga US$ 500 dengan proses instalasi di beberapa dealer Mazda. Namun, untuk untuk kendaraan baru, Mazda akan memberikannya sebagai bonus di tahun pertama. Tahun-tehun berikutnya, Mazda akan memungut biaya langganan sekitar US$ 65.
Untuk saat ini, aplikasi Mazda Mobile Start baru disediakan untuk varian 2016 Mazda 6 dan CX-5. Selanjutnya, Mazda akan mengembangkannya lagi untuk beberapa model lainnya.
Sumber: autoguide
Tags: CX-5, Mazda, Mazda 6, Mazda Mobile Start, Mazda Remote