MOBITEKNO – Tidak hanya roda empat saja yang mendapat perhatian dari panitia penyelenggara Indonesia International Motor Show 2015. Roda dua pun mendapat jatah perhatian yang sama karena sesuai dengan tema yang dibawa yaitu “The Essence of Motor Show”, semua elemen yang berbau otomotif hadir di pameran ini.
Setelah pameran ini usai, roda dua pun kini turut mendapat penghargaan. Ada 5 (lima) kategori yang diberikan penyelengara Dyandra untuk penghargaan Best Choice Motorcycle ini. Kriteria penilaiannya sama seperti yang ada di roda empat, yaitu berdasarkan animo pengunjung, global design, launching event, dan tingkat ketertarikan konsumen.
Untuk penghargaan roda dua ini, Honda Sonic 150R menyabet gelar sebagai IIMS 2015 Best Motorcycle Cup Awards mengalahkan Yamaha MX King. Dengan model yang modern dan tampilan yang sporty, motor ini banyak mendapat perhatian pengunjung IIMS 2015.
Di kategori scooter, Yamaha NMAX mampu menjadi kampium menyingkirkan nominasi lainnya, yaitu SYM GTS 250 dan Honda Vario 150. Sementara untuk motor sport terbaik (Best Sportbike) di bawah 300 cc jatuh ke Yamaha MT-25. Motor sport ini menyingkirkan KTM Duke 250 dan Honda CB150R StreetFire. Di kelas atasnya, yaitu Best Big Bike dengan cc yang besar, KTM Superduke 1290 mampu mengalahkan BMW R90 dan Yamaha MT09.
Satu kategori lainnya yaitu pendatang baru (best New Comers) diraih oleh Peugeot Django. Motor buatan negeri Prancis ini mendapat animo yang sangat besar dari pengunjung IIMS 2015. Bahkan, motor ini sempat dihentikan penjualannya karena kehabisan stok yang ada di Indonesia sehingga harus memesan stok berikutnya dari Prancis.
Tags: Best Choice Motorcycles, Best Motorcycle, Honda, IIMS 2015, IIMS2015, Sonic150R