Mobitekno – JBL baru sajai memperkenalkan dua produk audio terbaru mereka ,yakni JBL Tour PRO 3 dan JBL Live 3. Keduanya dihadirkan dengan menghadirkan inovasi canggih dalam kategori True Wireless Stereo (TWS). Peluncuran produk ini menandai langkah besar bagi JBL dalam memberikan pengalaman audio berkualitas tinggi yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup modern.
Mulai dari tanggal 5 hingga 10 November 2024, penggemar musik dan para pengguna setia JBL di Indonesia dapat merasakan langsung keunggulan produk-produk ini di acara pameran bertajuk “First Doesn’t Follow” yang digelar di Kota Kasablanka. Acara ini sekaligus menjadi bukti komitmen JBL dalam terus berinovasi untuk memberikan kualitas audio terbaik bagi para penggunanya.
JBL Tour PRO 3: Pengalaman Audio Tanpa Batas
JBL Tour PRO 3 adalah produk TWS terbaru yang dilengkapi dengan berbagai fitur revolusioner. Dirancang dengan dua driver dan teknologi JBL Spatial 360 yang dipadukan dengan fitur Head Tracking, Tour PRO 3 menawarkan pengalaman audio yang lebih mendalam dan imersif, khususnya saat menonton film atau bermain game. Keunggulan lainnya adalah True Adaptive Noise Cancellation 2.0 yang dapat menyesuaikan secara otomatis dengan lingkungan sekitar, memberikan pengalaman mendengarkan yang lebih kaya tanpa gangguan suara eksternal.
Salah satu fitur paling inovatif dari JBL Tour PRO 3 adalah Smart Charging Case™ yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkan perangkat mereka ke earbud dengan lebih mudah dan stabil. Casing ini tidak hanya berfungsi sebagai pengisi daya, tetapi juga menjadi pemancar audio nirkabel yang memungkinkan hiburan kapan saja dan di mana saja. Koneksi yang stabil antara casing dan earbud memastikan pengalaman audio dengan latensi rendah, membuatnya sangat ideal untuk berbagai aktivitas seperti bermain game, menonton film, atau melakukan panggilan telepon. Selain itu, JBL Tour PRO 3 juga menjadi produk pertama dari JBL yang mendukung Auracast™, memungkinkan pengguna untuk dengan mudah berbagi konten audio ke perangkat lain yang kompatibel.
Dengan sistem hybrid dual driver yang terdiri dari driver armature dan driver dinamis 11mm, Tour PRO 3 menawarkan kualitas suara JBL Pro Sound yang legendaris. Driver armature menangani suara tinggi dengan kejernihan luar biasa, sedangkan driver dinamis menghasilkan bass yang kuat dan vokal yang jernih. Selain itu, teknologi LDAC juga mendukung transmisi audio berkualitas tinggi dengan kecepatan transfer data yang lebih tinggi dibandingkan dengan codec Bluetooth standar, memastikan kualitas suara yang jernih dan tajam.
Fitur lainnya adalah Personi-fi 3.0, sebuah tes suara yang memungkinkan pengguna menyesuaikan profil suara mereka sesuai dengan preferensi pribadi. Dengan menggunakan teknologi ini, setiap pengguna dapat mendapatkan pengalaman mendengarkan yang benar-benar dipersonalisasi, membuat setiap sesi mendengarkan musik lebih menyenangkan. JBL Tour PRO 3 juga dilengkapi dengan enam mikrofon dan desain hidrodinamik yang mampu menangkal angin, menjadikannya ideal untuk panggilan suara yang jernih meskipun berada di lingkungan bising.
JBL Live 3: Audio Canggih dengan Harga Terjangkau
JBL Live 3 hadir sebagai pilihan yang lebih terjangkau tanpa mengorbankan kualitas audio. Dilengkapi dengan Smart Charging Case, produk ini menawarkan kontrol penuh pada perangkat dengan layar LED 1,45 inci yang mudah diakses. Seperti halnya Tour PRO 3, JBL Live 3 juga dilengkapi dengan teknologi True Adaptive Noise Cancelling yang dapat menyesuaikan dengan lingkungan sekitar dan memberikan kualitas suara yang optimal. Fitur JBL Spatial Sound memberikan pengalaman audio yang imersif, sementara enam mikrofon memastikan suara yang jernih saat panggilan telepon.
Dengan Bluetooth 5.3 yang mendukung LE Audio, Live 3 menawarkan koneksi yang lebih stabil dan efisien. Daya tahan baterai yang ditingkatkan juga membuat produk ini lebih praktis digunakan dalam berbagai situasi. Selain itu, sertifikasi IP55 menjamin ketahanannya terhadap air dan debu, menjadikannya pilihan yang tepat untuk aktivitas luar ruangan. JBL Live 3 hadir dalam tiga model yang berbeda—Buds, Beam, dan Flex—memberikan pilihan gaya yang fleksibel bagi penggunanya.
Grace Koh, General Manager dan Vice President, Consumer Audio, Harman Asia Pacific, menyatakan bahwa JBL Tour PRO 3 membuka platform baru dalam dunia audio dengan kualitas suara yang unggul, kinerja yang maksimal, dan kenyamanan yang luar biasa. Teknologi Smart Charging Case™ yang baru sangat menarik karena memungkinkan pengguna untuk meningkatkan pengalaman mendengarkan dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya.
Sementara itu, Kazuo Sawachi, Country Manager Consumer Audio HARMAN Indonesia, juga menambahkan bahwa respons positif dari masyarakat Indonesia terhadap peluncuran produk baru ini sangat menggembirakan. “Indonesia adalah pasar yang dinamis dengan konsumen yang sangat menghargai kualitas dan kenyamanan dalam produk audio mereka,” ujarnya. Produk terbaru dari JBL ini, baik Tour PRO 3 maupun Live 3, dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia yang semakin mendambakan kenyamanan dan kualitas suara dalam kehidupan sehari-hari mereka.
Kedua produk terbaru ini akan tersedia di toko resmi JBL baik secara offline maupun online di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang. Pengguna dapat mengunjungi website resmi JBL di jblstore.co.id untuk informasi lebih lanjut mengenai harga dan spesifikasi produk.
Dengan peluncuran JBL Tour PRO 3 dan JBL Live 3, JBL semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin inovasi di industri audio dan berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman audio terbaik bagi penggunanya di Indonesia.
Tags: JBL, JBL Live 3, JBL Tour PRO 3