Mobitekno – Melalui Datascrip, Leica Geosystem kembali menghadirkan satu alat pengukuran survei mutakhir di Indonesia, yaitu Leica GNSS GS05 dan Leica Disto X6 dan Disto D5. Kehadiran perangkat modern dan mutakhir ini tentunya bisa mendukung misi pemerintah Indonesia, yaitu membangun tiga juta unit rumah per tahun.
Pemerintah Indonesia memang memiliki program ambisius untuk membangun tiga juta rumah per tahun demi memenuhi kebutuhan hunian bagi masyarakat berpenghasilan rendah hingga menengah. Program ini diharapkan dapat menghadirkan hunian yang layak, namun proses pelaksanaannya diprediksi menghadapi berbagai tantangan, termasuk keterbatasan lahan serta kebutuhan keahlian dalam aspek teknis seperti survei dan perencanaan konstruksi. Faktor utama dalam proyek besar ini adalah ketepatan dan kecepatan pengukuran lahan, di mana perangkat teknologi yang andal menjadi kebutuhan mendesak agar pembangunan berlangsung efektif dan akurat.
Mendukung pelaksanaan proyek ini, Leica Geosystems, pemimpin pasar dalam industri survei dan teknik dengan pengalaman lebih dari dua abad, hadir di Indonesia melalui PT Datascrip, distributor resmi mereka, untuk menyediakan perangkat GNSS (Global Navigation Satellite System) seperti Leica GS05 dan alat pengukur jarak laser yakni Leica Disto X6 dan Disto D5. Ketiga perangkat ini dapat membantu pemerintah untuk mempercepat proses pengukuran tanah, pengelolaan lahan, dan konstruksi sesuai spesifikasi yang ditentukan. Teknologi ini diharapkan bisa menjadi solusi penting bagi pemerintah dalam mengatasi tantangan dalam pembangunan perumahan skala besar.
Leica GNSS GS05
Leica GS05 dirancang untuk pengukuran lokasi dengan akurasi tinggi, bahkan di medan sulit, sehingga mampu mempercepat proses survei dan pemetaan. Dengan berat hanya 0,75 kilogram, perangkat GNSS ini ringkas dan mengurangi beban kerja operator di lapangan. Dengan desain kokoh, perangkat ini tahan lama untuk digunakan dalam berbagai kegiatan lapangan. Fitur Tilt Compensation hingga 30 derajat tanpa perlu kalibrasi memungkinkan pengukuran presisi di area yang sulit atau medan yang kurang stabil, mempercepat pengumpulan data sekaligus menambah kenyamanan operator.
Dalam hal spesifikasi, Leica GS05 dilengkapi berbagai fitur seperti radio frekuensi ultra-tinggi (UHF), modem 4G, WLAN, dan Bluetooth, serta memori internal dan pembaruan hingga 10 Hertz. Kemampuan ini memungkinkan perangkat berfungsi sebagai base atau rover pada pengukuran RTK. Keandalan dan akurasi dari teknologi ini membantu surveyor bekerja lebih efisien dan mengurangi beban fisik di lapangan, dengan perangkat yang menggabungkan inovasi untuk meningkatkan efisiensi serta praktis digunakan.
Fernando Handinata, Direktur PT Datascrip, menyatakan bahwa program pembangunan rumah ini membutuhkan dukungan teknologi canggih seperti GNSS dan perangkat laser Leica Disto. Dengan teknologi ini, proses pembangunan dapat berjalan lebih cepat dan efisien, menawarkan solusi pengukuran modern yang dapat dipilih oleh pemerintah guna menyediakan perumahan yang layak bagi masyarakat.
Leica Disto X6 dan Disto D5
Selain Leica GS05, ada pula Leica Disto X6 dan Disto D5 yang merupakan alat pengukur jarak berbasis laser dengan tingkat akurasi hingga ±1.0 milimeter, bahkan untuk area yang sulit dijangkau. Kedua perangkat ini cocok untuk pengukuran lahan, dimensi ruang dalam bangunan, dan aplikasi konstruksi lainnya. Dilengkapi dengan sensor kemiringan 360 derajat, alat ini mampu mengukur dengan presisi pada jarak jauh maupun untuk pengukuran sudut dan area yang rumit. Koneksi Bluetooth 5.0 memudahkan transfer data, sedangkan pengisian daya menggunakan USB-C menambah kenyamanan.
Leica Disto X6 memiliki jangkauan hingga 250 meter dengan kemampuan digunakan di berbagai kondisi cahaya, sehingga ideal untuk proyek yang memerlukan presisi tinggi. Dengan layar sentuh IPS 2,8 inci yang cerah serta lensa anti gores, perangkat ini mudah dioperasikan dan tahan lama. Sertifikasi IP65 menjadikan perangkat ini tahan debu dan air sehingga lebih andal dalam kondisi lapangan yang keras.
Leica Disto D5 dengan jangkauan laser hingga 200 meter sangat praktis untuk digunakan di dalam dan luar ruangan. Layar IPS 2,4 inci serta antarmuka intuitifnya memudahkan penggunaan. Sertifikasi IP54 melindungi perangkat dari debu dan percikan air, sehingga sesuai untuk berbagai kondisi lapangan.
Gilang Wisaksana, Kepala Penjualan Leica Geosystems Indonesia, menyatakan bahwa Leica GS05 adalah solusi cerdas bagi para surveyor untuk bekerja lebih efisien tanpa beban fisik berlebihan. Dengan teknologi yang ringkas namun canggih, perangkat ini menghadirkan fleksibilitas dan akurasi tinggi bagi para profesional di lapangan.
Busroni Arif Yanto, Presiden Direktur Leica Geosystems Indonesia, menambahkan bahwa perangkat GNSS Leica GS05 serta laser Leica Disto X6 dan Disto D5 memungkinkan kontraktor dan pekerja lapangan untuk memaksimalkan waktu dan efisiensi biaya selama pembangunan. Teknologi ini dirancang untuk mendukung berbagai perangkat lunak dan sistem pendukung dari Leica Geosystems sehingga alur kerja di lapangan lebih cepat tanpa mengorbankan kualitas.
PT Datascrip, sebagai distributor resmi, memasarkan satu set alat Leica GS05 dengan harga Rp 250 juta, sementara Leica Disto X6 mulai dari Rp 13 juta dan Leica Disto D5 mulai dari Rp 10 juta.
Tags: LEICA, Leica Disto D5, Leica Disto X6, Leica geosystem, Leica GNSS GS05