October 13, 2023

WhatsApp Business Summit 2023: Ajang Bagi-Bagi Informasi Strategi Bisnis bagi Pelaku UMKM

Penulis: Iwan RS
WhatsApp Business Summit 2023: Ajang Bagi-Bagi Informasi Strategi Bisnis bagi Pelaku UMKM 

Mobitekno – WhatsApp, platform pesan instan (instant messenger) paling populer di dunia untuk pertama kalinya akan menggelar WhatsApp Business Summit Indonesia secara langsung pada tanggal 1 November mendatang.

Acara WhatsApp Business Summit akan berlangsung di Jakarta itu akan menjadi tempat berkumpulnya para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM untuk saling bertukar pikiran mengenai usaha yang dirintis mereka. Selain pelaku bisnis, acaar ini juga akan diikuti oleh para mitra dan developer.

Para peserta akan mendapatkan informasi tentang fitur terbaru pada WhatsApp, workshop interaktif dan aktivitas lainnya dengan menghadirkan berbagai narasumber yang akan berbagi pengalaman mereka. Para narasumber, diantaranya dari Alfamart, Tokopedia, Unilever, Meta, dan masih banyak lagi.

WhatsApp Business Summit 02

“Di berbagai belahan dunia, WhatsApp telah menghubungkan banyak orang dengan teman dan keluarga. Seiring berjalannya waktu, hal ini menjadi cara terbaik bagi banyak orang dan pelaku bisnis untuk menyelesaikan banyak hal—mulai dari membuat janji pertemuan, hingga pengingat untuk menjawab pertanyaan pelanggan perbankan secara langsung melalui rangkaian pesan,” jelas pihak WhatsApp melalui keterangan resminya.

Saat ini, sebanyak satu miliar orang di seluruh dunia mengirimkan pesan bisnis setiap minggunya melalui aplikasi pesan Meta, dan perilaku ini berkembang semakin pesat di seluruh dunia, di mana Indonesia menjadi negara yang terdepan dalam implementasinya.

9 dari 10 orang Indonesia krim pesan bisnis sekali seminggu

Menurut WhatsApp, setidaknya 9 dari 10 orang di Indonesia mengatakan bahwa mereka mengirim pesan bisnis setidaknya sekali seminggu.

Data lain juga menunjukkan bahwa percakapan harian antara pelanggan dan pelaku bisnis meningkat hampir dua kali lipat di Indonesia dibandingkan tahun lalu.

“Kami sangat senang menyambut para pelaku bisnis, baik besar maupun kecil, serta para mitra dan developer untuk menghadiri acara ini untuk merasakan terobosan terbaru dalam pengalaman pelanggan melalui layanan pesan,” lanjut pihak WhatsApp.

Buat Anda para pelaku UMKM, daftar sekarang untuk mendapatkan wawasan bisnis dan berbagai tips guna meningkatkan interaksi pelanggan, serta melebarkan jaringan bisnis melalui aplikasi WhatsApp.

WhatsApp Business01

Sebagai informasi, WhatsApp Business adalah aplikasi mobile yang dapat diunduh secara gratis untuk pengguna platform Googel Android dan Apple iOS. WhatsApp Business lebih dirancang untuk pelaku atau pemilik bisnis, termasuk skala UMKM.

WhatsApp Business memudahkan interaksi dengan pelanggan dengan menyediakan alat untuk mengotomatisasi, mengurutkan, dan merespons pesan dengan cepat dan mudah.

Aplikasi ini juga didesain seperti dan berfungsi sama dengan WhatsApp Messenger. Anda dapat menggunakannya untuk melakukan semua hal yang Anda biasa lakukan, mulai dari perpesanan hingga mengirim foto dan banyak lagi fitur ekslusif lainnya.

WhatsApp Business Summit: Ajang penting bagi pelaku bisnis

WhatsApp Business menyediakan berbagai fitur yang dapat membantu pelaku bisnis untuk memberikan layanan yang lebih baik ke para pelanggan, seperti ‘Pesan otomatis’ untuk menjawab pertanyaan pelanggan secara cepat dan efisien, ‘Pesan terjadwal’ yang mengirim pesan secara otomatis pada waktu yang telah ditentukan, dan ‘Pesan balasan cepat’ yang membuat daftar pesan balasan cepat untuk pertanyaan yang sering diajukan

Pelaku bisnis juga dapat membuat profil bisnis di aplikasi WhatsApp Business yang mencakup informasi penting, seperti nama bisnis, alamat, jam operasional, dan deskripsi bisnis.

WhatsApp Business Summit 03
Narasumber pada ajang WhatsApp Business Summit 2023.

Tidak kalah pentingnya adalah layanan untuk Laporan analisis yang memungkinkan pelaku bisnis dapat melihat laporan tentang interaksi pelanggan dengan bisnis mereka.

WhatsApp mengajak para pelaku bisnis untuk bergabung di WhatsApp Business Summit pertama di Indonesia. Para peserta akan mendapatkan pengalaman inspiratif dari acara penuh konten yang membantu bisnis dalam meningkatkan skala bisnisnya menggunakan WhatsApp.

Para pelaku bisnis yang ingin mengikuti acara ini dapat mendaftar melalui tautan berikut ini:

https://www.whatsapp.com/stories/business/Indonesia

Pembicara Keynote Session di WhatsApp Business Summit:
1. Hans Prawrina – CEO Alfamart
2. Pieter Lydian – Indonesia Country Director, Meta
3. Maisyalina Agustina – Senior Lead of Growth Marketing, Tokopedia
4. Eka Sugiarto – Head of Integrated Digital Marketing, Media & Commerce Hub Personal Care and Head of Media, Unilever Media

Pembicara SMB Track di WhatsApp Business Summit:
1. Esther Samboh (Public Policy Manager, WhatsApp Indonesia)
2. Nysa Pratiwi (Co-Founder dan CMO, Ladang Lima)
3. Defria Amelia Kirana (Founder, Haluan Bali)
4. Dewi Meisari (Founder, ukmindonesia.id)

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS