MOBITEKNO – Peran ban dalam sebuah kendaraan tidak bisa diremehkan, terutama dalam kondisi jalanan basah. Bagi pengguna roda empat, kondisi aquaplaning di jalanan basah bisa menjadi ancaman keselamatan dalam berkendara. Oleh sebab itu, Goodyear sebagai produsen ban belum lama ini mengeluarkan jenis ban baru khusus untuk jalanan basah, Goodyear Assurance TripleMax.
Ban ini diciptakan untuk menjawab kekhawatiran para pengguna kendaraan yang merasa cemas dalam mengemudi di kondisi jalanan basah, terutama di musim hujan. Konsisi aquaplaning yang mampu mengangkat ban sehingga tidak berpijak langsung ke aspal dapat membuat pengemudi kehilangan kontrol atas setir. Inilah alasan Goodyear menghadirkan Assurance TripleMax yang dapat mengurangi jarak pengereman hingga 2 meter lebih pendek dari ban biasa.
“Dengan menetapkan standar baru dalam inovasi ban kami, Assurance TripleMax menggunakan Hydrogrip technology, teknologi eksklusif milik Goodyear yang memungkinkan pengemudi untuk mengurangi jarak pengereman lebih dari 2 meter di jalan basah dibandingkan dengan ban lain yang ada di pasar saat ini,” ujar Yedi Sondy, Direktur Penjualan dan Marketing Goodyear Indonesia.
Goddyear Assurance TripleMax ini dirancang khusus untuk kendaraan berkapasitas medium. Sementara teknologi Hydrogrip yang ada di ban tersebut dapat memberikan daya cengkeram lebih maksimal, terutama di jalanan basah. Hal ini berkat adanya inovasi kompon pada telapak ban yang lebih lebar. Dengan demikian, kontak yang luas antara karet ban dengan permukaan jalan membuat kemampuan pengereman bisa lebih maksimal.
Tags: Assurance TripleMax, Ban Basah, Goodyear