September 2, 2020

Samsung Galaxy Z Fold2 Telah Resmi Hadir, Akan Masuk ke Indonesia Dalam Waktu Dekat

Penulis: Desmal Andi
Samsung Galaxy Z Fold2 Telah Resmi Hadir, Akan Masuk ke Indonesia Dalam Waktu Dekat 

Mobitekno – Setelah sempat diperkenalkan pada Acara Galaxy Unpacked Virtual pada 5 Agustus 2020, kini Samsung telah membuka semua Galaxy Z Fold2  Acara peluncuran Galaxy Z Fold2 ini berlangsung pada 1 September 2020. Smartphone layar lipat ini menghadirkan pengalaman yang berbeda untuk berkomunikasi di era modern saat ini. Galaxy Z Fold2 menggabungkan desain yang kuat dan fitur-fitur baru yang intuitif. Dengan begitu, pengalaman mobile yang unik bisa dirasakan oleh para penggunanya.

“Perjalanan kami menuju perangkat mobile  generasi berikutnya penuh dengan orisinalitas dan inovasi,” ujar Dr. TM Roh, President and Head of Mobile Communications Business, Samsung Electronics.

“Dengan peluncuran Samsung Galaxy Z Fold2, kami mendengarkan feedback  dari pengguna dengan cermat untuk memastikan kami membawa peningkatan yang berarti pada hardware, sambil juga mengembangkan inovasi baru untuk meningkatkan pengalaman pengguna. Lebih diperkuat oleh kemitraan industri terkemuka kami yaitu Google dan Microsoft, kami membentuk kembali dan mendefinisikan kembali kemungkinan pengalaman perangkat mobile,” lanjut TM. Roh.

Galaxy Z Fold 2 hadir dengan layar penutup Infinity-0 6,2 inci. Layar utamanya sendiri berukuran 7,6 inci dengan bezel yang diperkecil dan memiliki kamera depan tanpa notch. Layarnya sudah memiliki refresh rate 120Hz. Layar utama smartphone ini juga menggunakan Samsung Ultra Thin Glass yang memberikan tampilan premium dan halus. Desain layarnya ditopang dengan engsel Hideaway yang pas dengan bodi perangkat. Smartphone ini juga menggunakan teknologi Sweeper, teknologi yang pertama kali diperkenalkan Samsung pada Galaxy Z Flip.

Bodi yang premium juga didukung dengan fitur-fitur berkelas di dalamnya. Fitur-fitur ini tentunya dapat menunjang produktivitas penggunanya. Mulai dari Capture View Mode yang bisa dilakukan tanpa harus keluar dari aplikasi kamera, Auto Framing, hingga fitur untuk merekam video hands free bisa ditemukan dalam perangkat ini.

Kamera Galaxy Z Fold2 juga menawarkan kontrol dan kualitas kamera level andalan. Dengan Pro Video mode, Single Take, Bright Night and Night Mode, Galaxy Z Fold2 Galaxy Z Fold2 membantu Anda mengabadikan momen dalam kualitas yang menakjubkan.

Samsung Galaxy Z Fold2 juga sudah mendukung teknologi 5G yang menawarkan koneksi super cepat. Baterai 4.500mAh juga dapat mendukung pengoperasian sepanjang hari. Baterai ini ditunjang oleh sistem pengisian super cepat.  Sama seperti Samsung Galaxy Note20 Ultra, Galaxy Z Fold2 ini juga dibekali teknologi Ultra Wide Band (UWB) yang bisa melakukan transfer supercepat berkat deteksi lokasi yang sangat akurat.

Tahap awal, Samsung Galaxy Z Fold2 dengan opsi warna Mystic Black dan Mystic Bronze akan dipasarkan di sekitar 40 pasar termasuk Amerika Serikat dan Korea pada tanggal 18 September 2020. Namun begitu, proses pre-order sudah bisa dilakukan sejak 1 September 2020.

Sementara Galaxy Z Fold2 Edisi Thom Browne akan tersedia untuk pre-order mulai 1 September 2020 di pasar tertentu dengan ketersediaan umum pada 25 September.

Untuk Indonesia sendiri, Samsung sudah menyatakan smartphone ini juga akan hadir di tanah air. Namun, belum ada informasi mengenai tanggal peluncurannya di Indonesia. Samsung masih memikirkan tanggal yang pas agar konsumen merasa lebih puas dengan kehadiran Galaxy Z Fold2 ini.

Tags: , , , , ,


COMMENTS