Mobitekno – Meningkatnya ekspektasi pelanggan telah memicu laju ekonomi on-demand dan meningkatkan perlunya pengalaman pelanggan yang lebih menarik. Menanggapi tren ini, Zebra Technologies Corporation (NASDAQ: ZBRA), melalui solusi dan mitra terbaik, akan membantu perusahaan di berbagai industri untuk mendigitalisasi kegiatan operasional mereka dan meningkatkan kinerja mereka agar tetap relevan dan mampu bersaing di pasar saat ini.
Inovasi umumnya dimulai dalam inti (core) perusahaan. Namun saat ini inovasi sudah menjangkau bagian paling luar (edge) dari perusahaan, yang ditandai dengan pengambilan keputusan secara real-time oleh para pekerja yang berinteraksi langsung dengan para pelanggan yang mereka layani. Dengan kepiawaiannya dalam teknologi yang mampu mentransformasi penyelesaian sebuah pekerjaan, Zebra dapat memberdayakan lini depan bisnis menjadi lebih baik, lebih cepat, dan lebih cerdas.
Jeff Schmitz, Chief Marketing Officer, Zebra Technologies mengatakan bahwa Zebra memiliki sejarah panjang dalam memandu berbagai korporasi melakukan transformasi digital dan memperlengkapi mereka dengan berbagai perangkat yang mereka butuhkan untuk bisa sukses.
“Di era ekonomi on-demand saat ini, hal tersebut berarti memastikan agar para pekerja di lini depan memiliki teknologi yang mampu memperkuat keterampilan, memaksimalkan produktivitas, serta mengurangi kesalahan mereka. Baik dalam meningkatkan efisiensi di bagian pergudangan maupun mengirimkan paket secara lebih cepat, dengan solusi kami perusahaan-perusahaan dapat ‘mencapai keunggulan mereka’ dan mendorong inovasi digital demi hasil bisnis yang lebih baik.” tegas Schmitz.
Bersama-sama dengan ekosistem mitra global mereka, berbagai produk, software, layanan, analitik, dan solusi Zebra digunakan untuk menghubungkan aset perusahaan, data, dan pengguna secara cerdas dalam alur kerja mobile yang kolaboratif. Dengan memanfaatkan desain yang dirancang sesuai tujuan penggunaan dan lingkungan berbasis data yang dihadirkan oleh ekosistem solusi, perusahaan-perusahaan dapat mengetahui hal-hal yang tengah terjadi, menganalisis atau mengantisipasi implikasinya, serta mengambil keputusan terbaik berdasarkan panduan real-time.
“Berkat Zebra Technologies kami dapat beralih ke sistem berbasis cloud yang telah meningkatkan produktivitas dan alur kerja bisnis dalam jaringan pengiriman kami,” kata Achilles Reyes, Chief Operating Officer untuk QuadX, yang telah menggunakan komputer mobile MC36 dari Zebra yang dilengkapi dengan Operational Visibility Service (OVS) untuk untuk mendukung armada pengiriman kami yang terus meningkat hingga kini mencapai lebih dari 1.400 petugas pengiriman.
“Tingkat pertumbuhan kami sangat luar biasa. Dengan memperlengkapi para kru pengiriman di lini depan dengan solusi Zebra, QuadX telah mencapai kinerja unggul melalui pembaruan secara real-time dan peningkatan visibilitas dan transparansi dalam kegiatan operasional kami,” pungkasnya.
Tags: Bisnis Digital, transformasi digital, Zebra Technologies Corporation