January 24, 2025

Ulang Tahun Ke-10, Sociolla Persiapkan Rangkaian Event Seru Bagi Beauty Enthusiast di Indonesia

Penulis: Rizki R
Ulang Tahun Ke-10, Sociolla Persiapkan Rangkaian Event Seru Bagi Beauty Enthusiast di Indonesia 

Mobitekno – Dalam satu dekade terakhir, industri kecantikan di Indonesia telah melalui transformasi besar. Salah satu penggerak utamanya adalah Sociolla, pelopor omnichannel retailer kecantikan yang berada di bawah naungan Social Bella. Tahun 2025 menjadi momen spesial bagi Sociolla, karena mereka merayakan ulang tahun ke-10 dengan semangat bertema “Celebrate All The Pretty Things Inside”. Tidak hanya sekadar selebrasi, tema ini mencerminkan perjalanan Sociolla dalam menghadirkan inovasi dan pengalaman terbaik bagi para beauty enthusiast di Indonesia sejak berdirinya pada tahun 2015.

Berawal dari sebuah ruko kecil, Sociolla kini telah menjadi nama besar di industri kecantikan. Christopher Madiam, Co-Founder & CEO Social Bella, mengungkapkan, “Kami telah melalui perjalanan panjang, mulai dari membangun website Sociolla.com hingga membuka toko omnichannel ke-100 yang tersebar di lebih dari 40 kota di Indonesia. Bahkan, Sociolla telah memiliki gudang terbesar yang terintegrasi dengan teknologi digital, menjadikan kami mampu memenuhi kebutuhan konsumen secara efisien.”

IMG 20250124 160213 scaled

Tidak hanya itu, Sociolla juga berhasil mencatatkan pertumbuhan yang mengesankan. Pada tahun 2024, pendapatan perusahaan meningkat hingga 50% dibandingkan tahun sebelumnya. Keberhasilan ini tidak hanya membuktikan keandalan strategi bisnis, tetapi juga kemampuan Sociolla untuk menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang.

Bahkan pada tahun 2020, Sociolla berhasil memperluas operasinya ke Vietnam, membawa produk-produk lokal Indonesia ke pasar global.

Teknologi sebagai Pilar Utama Sociolla

Salah satu kekuatan Sociolla terletak pada pemanfaatan teknologi untuk menciptakan pengalaman belanja yang seamless antara online dan offline. SOCO Beauty App menjadi andalan dengan fitur unggulan seperti Real User & Expert Review, Digital Price Tag, serta Insight Factory yang membantu mitra brand memahami tren dan preferensi konsumen.

Tidak hanya itu, fleksibilitas pengiriman hingga layanan same-day delivery juga memastikan kenyamanan para pelanggan.

Chrisanti Indiana, Co-Founder & CMO Social Bella, menyatakan kebanggaannya bisa menjadi sahabat setia bagi para beauty enthusiast. “Dengan lebih dari 7 juta pengguna SOCO Beauty App, kami terus berkomitmen untuk menciptakan komunitas kecantikan yang inklusif dan memberikan solusi kecantikan yang tepercaya, aman, serta telah tersertifikasi BPOM.”ungkap Chrisanti.

Foto 1 Pembukaan Media Gathering Road to Sociolla 10th Anniversary 1 scaled

 

Rangkaian Perayaan untuk Sociolla Bestie

Untuk merayakan dukungan para Sociolla Bestie, Sociolla telah menyiapkan rangkaian acara menarik sepanjang tahun 2025:

1. Pembukaan Toko Omnichannel ke-100 dan Pembagian 1.000 SOCO Box

Sociolla akan membuka toko omnichannel ke-100 di Madiun, Jawa Timur, pada akhir Januari. Sebagai bentuk apresiasi, Sociolla juga membagikan 1.000 SOCO Box di 10 toko omnichannel di berbagai kota.

2. Sociolla Bestie Pink Run

Acara fun run ini akan digelar di Menara Mandiri, Jakarta Selatan, pada akhir Februari. Dengan tema 5K, acara ini menjadi ajang interaktif bagi komunitas kecantikan dan para mitra brand.

3. Sociolla Beauty Museum

Di minggu ketiga Maret, Sociolla akan menyelenggarakan Sociolla Beauty Museum di Agora Mall, Jakarta Pusat. Acara ini memadukan tren kecantikan modern dengan teknologi untuk menciptakan pengalaman baru bagi para pengunjung.

IMG 20250123 162125 1

4. Sociolla Pop-up Booth

Dimulai di Grand Indonesia pada 12-23 Februari, Sociolla Pop-up Booth akan hadir di berbagai mal dengan tema berbeda setiap bulan, memberikan pengalaman unik bagi para beauty enthusiast di Jabodetabek.

Melalui konsistensi inovasi dan dedikasi, Sociolla terus memperkuat posisinya sebagai pemain utama di industri kecantikan Indonesia, bahkan dunia. Dengan semangat “Celebrate All The Pretty Things Inside,” Sociolla membuktikan bahwa kecantikan bukan hanya soal penampilan, tetapi juga tentang perjalanan, komitmen, dan nilai yang diberikan kepada setiap individu yang mendukung perjalanan mereka.

Tags: , , ,


COMMENTS