July 18, 2024

Big, Easy, Fun, All-New Nissan Serena e-POWER Hadir di GIIAS 2024, Resmi Dipasarkan Mulai Rp635 Juta

Penulis: Rizki R
Big, Easy, Fun, All-New Nissan Serena e-POWER Hadir di GIIAS 2024, Resmi Dipasarkan Mulai Rp635 Juta 

MobiteknoNissan Indonesia kembali menunjukkan inovasinya dengan meluncurkan All-New Nissan Serena e-POWER, sebuah MPV terbaru yang mengusung teknologi elektrifikasi. Peluncuran ini juga disertai dengan pameran enam model elektrifikasi yang menegaskan keunggulan Nissan dalam bidang teknologi masa depan.

Evensius Go, Presiden Direktur PT. Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), mengungkapkan, “Kami ingin menjadikan GIIAS 2024 sebagai momentum untuk lebih menunjukkan komitmen, teknologi serta inovasi-inovasi Nissan sebagai pelopor kendaraan elektrifikasi di dunia,”

Sejak pertama kali hadir di Indonesia pada tahun 1995, Nissan Serena telah menjadi pilihan utama keluarga Indonesia. Mengusung konsep “Big, Easy, Fun,” Serena terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan keluarga modern.

Kini, generasi terbaru Serena, All-New Nissan Serena e-POWER, secara resmi dipasarkan di Indonesia dengan harga mulai dari Rp 635 juta untuk tipe Highway Star e-POWER (4×2) A/T varian one tone OTR Jakarta, dan Rp 639,5 juta untuk varian two tone.

All-New Nissan Serena e-POWER

Desain, Fitur, dan Teknologi Canggih All-New Nissan Serena e-POWER

The All-New Nissan Serena e-POWER hadir dengan teknologi e-POWER generasi kedua, yang memadukan mesin bensin 1,4 liter sebagai pengisi daya baterai untuk motor listrik yang menggerakkan roda depan. Mobil ini menawarkan torsi maksimal 315 Nm dan tenaga puncak 163 PS, menjadikannya kendaraan yang handal untuk perjalanan jauh.

Serena e-POWER dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti e-Pedal, yang memungkinkan pengemudi memulai, akselerasi, deselerasi, dan berhenti hanya dengan satu pedal. Selain itu, teknologi ProPILOT Assist membantu pengemudi dengan kemudi, akselerasi, dan pengereman otomatis, meningkatkan keselamatan dan kenyamanan berkendara.

IMG 20240718 185528 scaled

All-New Nissan Serena e-POWER hadir dengan desain elegan dan modern, serta pilihan warna monotone dan two tone. Varian warna monotone meliputi Turquoise Blue, Rikyu, Cardinal Red, Diamond Black, Dark Metal, Azurite Blue, Prism White, dan Brilliant Silver.

Sedangkan varian two tone menawarkan kombinasi warna seperti Turquoise Blue dengan Black Roof, Cardinal Red dengan Black Roof, Prism White dengan Black Roof, dan Rikyu dengan Black Roof.

Mengangkat tema “Unveil The Future of Innovation,” Nissan Indonesia menegaskan komitmennya untuk menjadi pemimpin dalam era elektrifikasi. Di GIIAS 2024, Nissan menampilkan enam model elektrifikasi, termasuk Nissan Hyper Tourer, Nissan Ariya, Nissan Sakura, Nissan LEAF, Nissan Kicks e-POWER, dan All-New Nissan Serena e-POWER.

Nissan Hyper Tourer merupakan mobil konsep EV masa depan dengan teknologi mengemudi otonom dan kecerdasan buatan (AI). Mobil ini juga dikenal karena menggabungkan konsep pelayanan ala Jepang (omotenashi) dengan fitur-fitur canggih seperti kemampuan mengemudi otonom dan konektivitas V2X (Vehicle-to-Everything).

IMG 20240718 185619 scaled

Nissan Ariya, crossover EV pertama Nissan, menawarkan pengalaman berkendara jarak jauh dengan teknologi e-4ORCE. Dengan jarak tempuh yang dapat mencapai 610 km (data Japan WLTC, merujuk pada homologasi), Nissan Ariya menyuguhkan ketenangan dalam pemakaian sehari-hari ataupun perjalanan jauh.

Nissan Sakura, kei-EV terlaris di Jepang, ideal untuk mobilitas perkotaan. Membawa motor listrik bertenaga 47 kW (64 PS) dan torsi 195 Nm, Sakura EV lincah dalam menjelajah jalanan perkotaan maupun jalan bebas hambatan. Tiga mode berkendara (Eco, Standard dan Sport) serta penggunaan e-Pedal menjadikan pengendaraannya juga menyenangkan di berbagai kondisi.

Baterai lithium-ion 20 kWh yang diusungnya, memungkinkan Sakura EV dapat mencapai jarak tempuh hingga 180 km (data Japan WLTC, merujuk pada homologasi), sangat tepat untuk pengendaraan harian.

Nissan LEAF, mobil listrik pertama yang diproduksi massal di dunia, memberikan kenyamanan dan efisiensi dengan jarak tempuh hingga 311 km.

Sementara, Nissan Kicks e-POWER, SUV inovatif dengan teknologi e-POWER, menawarkan mobilitas yang dinamis dan efisien.

DNAD7442 scaled

Selama GIIAS 2024, Nissan menawarkan berbagai program spesial, termasuk free maintenance service selama 4 tahun/50.000 km, vehicle warranty selama 5 tahun/150.000 km, serta battery lithium ion & e-POWER component warranty selama 7 tahun/150.000 km untuk pemesanan All-New Nissan Serena e-POWER. Nissan juga mengadakan talk show dan kegiatan komunitas untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat.

Dengan peluncuran All-New Nissan Serena e-POWER dan jajaran model elektrifikasi, Nissan Indonesia siap untuk memimpin era baru mobilitas ramah lingkungan di Indonesia.

Tags: , , , , , , , ,


COMMENTS