January 28, 2021

Trio Galaxy S21 Sudah Resmi Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 12.999.000

Penulis: Desmal Andi
Trio Galaxy S21 Sudah Resmi Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 12.999.000 

Mobitekno – Setelah diresmikan secara global beberapa hari lalu pada acara Virtual Galaxy Unpack, kini tiga Galaxy S21 tersebut sudah resmi hadir di Indonesia. Melalui acara online bertema “Everyday EPIC”, Rabu 27 Januari 2021, Galaxy S21 5G, Galaxy S21+ 5G, dan Galaxy S21 Ultra 5G, diperkenalkan langsung oleh Yonsoo Kim, selaku President Direcor Samsung Indonesia (SEIN).

“Manusia menjadi lebih sosial secara digital, menangkap dan mengekspresikan hidup dengan membuat berbagai macam konten epik. Mereka terus menginspirasi kami untuk terus berinovasi dengan menghadirkan kemampuan kamera terbaik di smartphone Galaxy terbaru kamu, yaitu Galaxy S21 Series,” ujar Yonsoo Kim.

“Samsung Galaxy S21 series menjadi jawaban kami untuk mempermudah pengguna membagikan konten-konten epik mereka menggunakan satu perangkat saja,” lanjut Yonsoo Kim.

4. Yoonso Kim Presiden Samsung Electronics Indonesia secara resmi perkenalkan Samsung S21 Series 5G kepada konsumen Indonesia
Yoonso Kim

Peningkatan memang terjadi di berbagai fitur Galaxy s21 series ini. Namun begitu, sisi kamera mendapat perhatian paling banyak dalam hal inovasi ini. Pada Galaxy S21 5G dan S21+ 5G misalnya. Keduanya dibekali kemampuan kamera profesional. Ini bisa mendukung banyak konsumen untuk membuat konten-konten menaruk yang epik. Fitur-fitur seperti single take 2.0, dynamic slo-mo, hingga highlight video didukung oleh peningkatan AI yang semakin disempurnakan. Foto-foto epik pun bisa dibuat dengan sekali jepret.

“Di saat sekarang ini, para konten kreator, tidak hanya membutuhkan perangkat yang terbaik, tetapi mereka juga membutuhkan proses yang cepat agar bisa dishare ke media sosial mereka. Apalagi dengan perkembangan video pendek. Jika di Youtube mereka membuat konten yang panjang, konten-konten pendek ini harus diproses dengan cepat agar bisa di-share ke instagram atau TikTok,” kata Ernest Prakasa, sutradara dan content creator Indonesia.

Samsung Galaxy S21 5G dan S21+ 5G hadir dengan layar Dynamic AMOLED 2X dengan ukuran layar 6,2 inci di S21 5G dan 6,7 inci untuk S21+ 5G. Samsung Galaxy S21 dan S21+ dibekali dengan triple camera pro grade. Kamera-kamera ini sudah didukung AI yang pintar dan dapat menyesuaikan dengan pemandangan yang Anda inginkan. Sementara untuk Galaxy S21 ultra 5G memiliki quad camera yang juga didukung AI. Bahkan, kamera di Galaxy S21 Ultra 5G sanggup melakukan 100x Space Zoom.

Selain unggul dari segi desain dan ukuran yang lebih compact, Galaxy S21 5G dan S21+ 5g turut dilengkapi spesifikasi yang tidak kalah canggih dengan prosesor tercepat dan tercanggih yaitu Exynos 2100. Dengan Teknologi 5 nanometer dan mengadopsi arsitektur ARM, chipset ini memiliki peningkatan CPU 20%, pengolahan grafis GPU 25% lebih cepat dan kinerja AI 2x lebih baik.

Untuk pasar Indonesia, Samsung membanderol Galaxy S21 5G ini dengan harga Rp 12.999.000. Sementara untuk S21+ 5G djual dengan harga mulai Rp 15.999.000 dan Galaxy S21 Ultr1 5G mulai dari Rp 18.000.00-0



COMMENTS