November 5, 2021

Xiaomi 11T dan 11T Pro Meluncur di Indonesia, Spesifikasi Tinggi Harga Lebih Terjangkau

Penulis: Desmal Andi
Xiaomi 11T dan 11T Pro Meluncur di Indonesia, Spesifikasi Tinggi Harga Lebih Terjangkau 

Mobitekno – Jelang berakhirnya tahun 2021, Xiaomi menghadirkan dua produk smartphone untuk pasar Indonesia. Keduanya dihadirkan dengan spesifikasi yang tinggi, namun dibanderol dengan harga lebih terjangkau dari smartphone lain di segmen yang sama. Keduanya juga mengusung chipset tertinggi pada saat ini, yaitu MediaTek Dimensity 1200-Ultra dan Snapdragon 888. Selain itu, kameranya juga sama-sama berkemampuan 108MP.

Untuk Xiaomi 11T, selain kamera 108MP dan menggunakan chipset MediaTek Dimensity 1200, smartphone ini juga dibekali layar flat AMOLED 6,67 inci FHD+ yang mendukung refresh rate 120Hz. Bahkan, baterainya juga cukup besar, yaitu 5.000mAh dengan fast charging 67W. Menariknya, tidak seperti brand lain yang tidak mengemas lagi adapter untuk pengisian daya, Xiaomi 11T ini masih menyertakan adapter tersebut. Jadi, pengguna tidak perlu biaya tambahan lagi untuk melengkapinya dengan perangkat pengisi daya.

“Xiaomi 11T series memiliki desain mutakhir untuk meningkatkan gaya hidup profesional serta mereka yang suka bergaya unik. Keduanya menghadirkan pengalaman flagship secara menyeluruh melalui kamera andal, pengisian daya cepat, layar luar biasa, dan performa luar biasa. Xiaomi 11T series akan menjadi pilihan terbaik bagi Xiaomi Fans untuk menutup tahun 2021,” kata Alvin Tse, Country Director Xiaomi Indonesia.

Seperti yang sudah dinformasikan, Xiaomi 11T ini dilengkapi kamera 108MP pro grade triple camera. Ini bisa menghasilkan gambar dengan resolusi sangat tinggi dan didukung juga dengan AI. Mode kameranya juga ternilang semakin memanjakan penggunanya, karena menyediakan efek-efek unik seperti Time Freeze, Freeze Frame, Magic Zoom, Parallel World, Night-time Lapse, dan Slow Shutter. Menemani kamera utama 108MP, ada juga kamera ultra wide angle 8MP dan kamera telemacro 5MP. Sementara kamera depannya berkemampuan 16MP.

Dari sisi audio, Xiaomi 11T juga mengusung dual speaker dengan dukungan teknologi Dolby Atmos. Ini membuat pengalaman audio menjadi lebih menyenangkan. Dan satu hal yang menarik lainnya, penggunaan chipset MediaTek Dimensity 1200-Ultra sudah menggambarkan smartphone ini mendukung 5G.  Chipset Dimensity 1200-Ultra ini sendiri mampu menghasilkan 22% performa lebih cepat dan 25% lebih efisien dibandingkan seri chipset sebelumnya. Dengan hasil ini, Dimensity 1200-Ultra menunjukkan dalam hal performa dan efisiensi.

Dengan paduan MediaTek Dimensity 1200-Ultra, memori 8GB, dan storage internal 256GB, Xiaomi 11T dibanderol dengan harga Rp 5.999.000.

Foto 1 Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro
Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro

Xiaomi 11T Pro

Selain menghadirkan Xiaomi 11T, Xiaomi juga meluncurkan kelas seri terbaiknya, yaitu Xiaomi 11T Pro. Untuk Xiaomi 11T Pro ini, chipset yang digunakan adalah Qualcomm Snapdragon 888 yang dibuat dengan fabrikasi 5nm. Salah satu perbedaan yang hadir di Xiaomi 11T Pro ini adalah teknologi pengisian daya super cepatnya. Kali ini, Xiaomi membawa pengisiaan daya super cepat 120W di dalam boks kemasan Xiaomi 11T Pro.

Melalui teknologi baterai tercanggih, baterai Xiaomi 11T Pro memanfaatkan fitur dual charge pump dan dual cell untuk optimalisasi arus watt yang besar dan mengurangi panas dengan cara membaginya. Teknologi baterai Multiple Tab Winding merupakan peningkatan dari teknologi Middle Middle Tab dengan pengisian lebih cepat serta pengendalian suhu yang lebih baik.

Pengisian daya cepat yang dimiliki Xiaomi 11T Pro juga aman karena melalui serangkaian pengujian, mulai dari sertifikasi TÜV Rheinland Safe Fast-Charge System, 34 fitur pengisian daya dan keamanan baterai, pemantauan suhu secara langsung, dan fitur lainnya.

Penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 888 juga memberikan Xiaomi 11T Pro segala performa yang mumpuni untuk mewujudkan kreativitas pengguna. Prosesor 5G dengan arsitektur 5nm memiliki performa terbaik di kelasnya, kinerja yang efisien, dan fitur AI yang canggih. Kelebihan ini akan memungkinkan pengguna untuk melakukan lebih banyak pada saat bersamaan, baik itu urusan profesional atau kreatif.

Alvin tse
Alvin Tse

Untuk sisi hiburan, Xiaomi 11T Pro yang berlayar 6,67 inci flat AMOLED, refresh rate 120Hz, menyertakan teknologi Dolby Vision. Dolby Vision ini mendukung HDR10+ dalam meningkatkan pengalaman menonton film dengan warna yang cerah, highlight yang lebih cerah, bayangan lebih gelap, palet warna yang beragam, kontras lebih tajam, dan detail yang kaya. DisplayMate selaku standar dunia untuk kualitas gambar telah merekomendasikan layar Xiaomi 11T Pro dengan rating A+ yang berarti termasuk dari satu yang terbaik.

Untuk sisi kamera, Xiaomi 11T Pro juga mengusung 108MP Pro grade triple camera. Selain 108MP wide camera, juga ada 8MP ultra wide, dan 5MP telemacro. Kamera selfie-nya 16MP. Kualitas audio nya mendukung Dolby Atmos dengan teknologi audio dari Harman Kardon.

Ada dua varian Xiaomi 11T Pro ini, yaitu varian 8GB+256GB dibanderol Rp 6.999.000 dan varian 12GB+256GB yang dibanderol  Rp 7.499.000. Pilihan warna yang disediakan, baik Xiaomi 11T maupun Xiaomi 11T pro adalah Meteorite Gray, Moonlight White, and Celestial Blue.

Pre order untuk Xiaomi 11T dan Xiaomi 11T Pro dapat dilakukan pada tanggal 4-10 November 2021 di mi.com, official store Xiaomi Indonesia di Shopee dan Xiaomi Store. Sejumlah keuntungan ditawarkan untuk pemesanan seperti garansi hingga 24 bulan, satu kali penggantian layar, cicilan 0%, voucher senilai Rp 500.000 untuk produk ekosistem dari Xiaomi, gratis 30 hari berlangganan konten premium dari Vision+, serta secangkir kopi segar gratis dari Tanamera.

 

Tags: , ,


COMMENTS