December 4, 2021

Review Prolink DS-3301 Smart IR Controller, Bikin Semua Perangkat di Rumah dalam Satu Genggaman

Penulis: Desmal Andi
Review Prolink DS-3301 Smart IR Controller, Bikin Semua Perangkat di Rumah dalam Satu Genggaman  

Mobitekno – Saat ini, keberadaan perangkat pintar seperti berbasis nirkabel semakin mempermudah kehidupan banyak orang. Mulai dari lampu (smart bulb), Air Conditioner, Smart TV, penanak nasi, hingga kamera pengawas CCTV, bisa dioperasikan dalam satu perangkat, yaitu smartphone, melalui aplikasi yang terkoneksi dengan perangkat tersebut. Intinya, hanya dibutuhkan koneksi Wi-Fi 24 jam penuh agar perangkat-perangkat pintar tersebut bisa dioperasikan secara maksimal, kapanpan dan dari manapun.

Namun, bagaimana jika sebagian besar perangkat yang ada di rumah kita belum mengusung konsep “smart”? Dimana hanya mengandalkan remote control untuk mengaktifkan atau mematikan perangkat. Tenang saja. Ternyata bebeerapa produsen perangkat pintar tersebut, seperti Prolink, turut memikirkan hal ini. Mereka pun menghadirkan satu perangkat pintar yang bisa terkoneksi dengan banyak remote control perangkat di rumah. Perangkat ini adalah Prolink DS-3301 Smart IR Controller.

Seperti namanya, perangkat ini bisa menjadi pusat dari banyak perangkat yang menggunakan remote control di rumah Anda. Namun syaratnya, peletakkan Smart IR Controller ini harus benar-benar pas, dimana dapat mengakses sensor infra red dari perangkat seperti TV, AC, dan lainnya yang ada di rumah.

20211106 092007
Prolink DS-3301 Smart IR Controller

Kelengkapan

Datang dalam kotak emasan yang mungil, Prolink DS-33-01 Smart IR Controller ini memiliki bobot sangat ringan. Dalam paket kemasannya terdiri dari:

  1. Prolink DS-3301 Smart IR Controller berwarna hitam
  2. Kabel micro USB sebagai penyalur daya
  3. adapter AC to DC
  4. Buku panduan singkat.
20211106 091807
Kelengkapan

Desain

Prolink DS-3301 ini didesain sangat ringan dengan ukuran cukup kecil, sehingga akan mudah diletakkan di berbagai tempat di rumah Anda. Bentuknya bundar dengan diameter sekitar 64,7mm. Sementara tebalnya hanya 20mm dan total beratnya 68gram. Permukaan atasnya dibuat glossy, sehingga cukup menarik perhatian. Pada bagian bawah juga diberi sedikit lapisan berbahan karet melingkar, agar saat perangkat ini diletakkan, tidak mudah bergeser. Logo Proling terletak di tengah-tengah pada bagian bawah, sementara teks Smart IR Controller terlihat memutar di atas bahan karet tadi.

20211106 092049
Permukaan atas glossy dengan port micro USB di bagian bawah

Mulai dari permukaan atas hingga sisi-sisinya dibuat glossy berwarna hitam, sehingga dapat memantulkan situasi di sekirtarnya. Di salah satu sisi samping, terdapat port micro USB untuk menghubungkan kabel daya dengan adapter listrik. Nah, tidak jauh dari port tersebut, di bagian permukaan yang glossy, terlihat satu lampu indikator LED yang bisa menandakan perangkat sedang aktif atau tidak.

20211106 092114
Permukaan bagian bawah

Sebagai perangkat pintar, tentu saja terdapat satu tombol reset yang diposisikan di bagian bawah. Secara keseluruhan, desainnya sangat sederhana dan bobot sangat ringan. Dengan begitu, perangkat ini bisa diletakkan di atas meja, atau ditempel di dinding dengan menambahkan perekat di bagian bawahnya karena tidak disediakan area untuk menggantung perangkat ini dengan bantuan paku atau mur.

Fitur dan performa

Sebagai produk keluaran Prolink, tentu saja membutuhkan aplikasi Prolink mEzee untuk menghubungkan perangkat ke router di rumah Anda. Jika di smartphone belum tersedia aplikasi tersebut, silakan download di playstore lalu buat akun Prolink. Selanjutnya, buka aplikasi dan login ke dalamnya.

Dengan menekan tanda “+” di bagian atas kanan, Anda bisa memulai untuk memasukkan device baru ke aplikasi. Biasanya, secara otomatis Prolink DS-3301 Smart IR Controller akan langsung terdeteksi di aplikasi. Jadi, Anda tinggal menekan “Add” untuk mengintegrasikan Smart IR Controller ini. Langkah berikutnya, Anda tinggal memasukkan SSID jaringan Wi-Fi di rumah, lengkap dengan passwordnya. Jika langkah ini sukses, tidak lama kemudian, perangkat sudah aktif, dan siap diintegrasikan dengan banyak perangkat di rumah yang masih berbasis remote control.

Untuk mengintegrasikan TV di rumah misalnya. Pastikan posisi Prolink DS-3301 Smart IR Controller ini bisa mengakses sensor infra red di TV secara garis lurus. Jika posisi sudah oke, langkah selanjutnya adalah menekan opsi “Add”. Akan ada daftar jenis perangkat rumah tangga yang bisa diintegrasikan dengan Prolink DS-3301 ini. Karena yang akan diintegrasikan adalah TV, maka Anda bisa pilih TV. Jika sudah, pilih brand dan jenis TV, lalu ikuti wizardnya hingga selesai. Di proses ini Anda akan diminta untuk menguji beberapa fungs TV, seperti mematikan, menyalakan, menaikkan volume, atau berpindah chanel. Jika sukses, selanjutnya, Anda bisa menyimpan remote control TV, karena akses untuk mengoperasikan TV sudah bisa dilakukan di aplikasi Prolink mAzee.

Alikasi Mezee
Seting untuk mengintegrasikan perangkat rumah berbasia Remote Control ke Prolink DS-3301

Lakukan dengan perangakt rumah tangga lainnya yang berbasis Remote control, seperti AC atau sistem audio. Syaratnya hanya satu, pastikan posisi Prolink DS-3301 dapat mengakses semua perangkat tersebut. Jadi, pintar-pintarlah mencari posisi terbaik, sehingga signal dari Prolink DS-3301 bisa diteruma dengan baik oleh semua perangkat rumah tangga yang sudah diintegrasikan ke dalamnya.

Cuma, fungsi-fungsi yang didukung oleh Prolink DS-3301 ini hanya fungsi-fungsi standar untuk mengakses perangkat rumah tangga tersebut. Misalnya untuk menyalakan, mematikan, menurunkan suhu AAC, menaikkan volume TV, atau berpindah chanel. Untuk fungsi yang lebih dalam, tetap harus menggunakan remote control aslinya, seperti memasukkan schedule aktif tidaknya perangkat.

Spesifikasi

Nama Prolink DS-3301 Smart IR Controller
Dimensi dan berat Diameter 64,7mm, berat 68gram
Interface Micro USB power input
Lampu indikator Satu buah LED
Power supply DC 5V 1A power adapter
Wireless Freq 2.4 GHz
Infrared 38KHz
Jangkauan infrared Kurang lebih 10 meter
Sistem operasi Android 5.0 ke atas dan IOS 9.0 ke atas
Keamanan wireless WPA/WPA2, WPA-PSK/WPA2-PSK encryption

Kesimpulan

Prolink DS-3301 Smart IR Controller bisa menjadi solusi yang dapat mengubah perangkat rumah tangga berbasis remote control menjadi perangkat pintar. Dengan begitu, perangkat-perangkat tersebut bisa dioperasikan dengan satu aplikasi pada smartphone.

Mulai dari instalasi hingga penggunaan cukup mudah dan jelas. Bahkan, wizard-nya membimbing dengan dengan detail sampai banyak perangkat rumah tangga di rumah bisa terhubung ke Prolink DS-3301 ini.

Hanya saja, agar Prolink DS-3301 Smart IR Controller ini bisa bekerja dengan baik dan lancar, posisikan di tengah-tengah perangkat-perangkat rumah tangga yang terhubung. Jangan ada penghalang seperti tembok atau lemari. Jadi, idealnya Prolink DS-3301 ini menjadi solusi di satu ruangan besar, seperti ruang keluarga, dimana biasanya disana terdapat banyak perangkat berbasis remote control, mulai dari televisi, sistem audio, pendingin ruangan, hingga kipas angin.

Tags: , , ,


COMMENTS