November 1, 2021

Review vivo X70 Pro, Smartphone yang Sangat Memanjakan Penggemar Fotografi Mobile

Penulis: Desmal Andi
Review vivo X70 Pro, Smartphone yang Sangat Memanjakan Penggemar Fotografi Mobile  

Mobitekno – Vivo X70 Pro hadir dihadirkan vivo pada awal Oktober 2021. Seperti X-Series lainnya, keunggulan smartphone ini terletak pada kamera, baik untuk kebutuhan fotografi maupun videografi. Tidak heran, kalau di versi terbaru ini, vivo berkolaborasi dengan ZEISS, perusahaan yang sudah sangat berpengalaman dalam dunia fotografi, terutama di teknologi foto.

Vivo X70 Pro dengan lensa ZEISS ini juga memiliki kelebihan lainnya, seperti X Series sebelumnya. Fitur Ultra Sensing Gimbal Camera disematkan vivo agar para pengguna bisa memanfaatkan kamera untuk kebutuhan pengambilan gambar dengan lebih stabil. Fitur ini menjadi ciri khas X-Series. Dengan fitur ini, pengguna seperti memasang smartphone pada perangkat gimbal.

Tidak perlu menunggu waktu yang lama. Monitekno pun diberi kesempatan untuk menguji smartphone ini tidak lama setelah peluncurannya pada 8 Oktober 2021 kemarin. Dan hasilnya begitu memuaskan, terutama dalam hal fotografi. Namun begitu, fitur lainnya juga begitu menarik untuk diperhatikan, karena vivo X70 Pro hadir sebagai smartphone kelas atas.

20211025 073339
vivo X70 Pro

 

Kelengkapan

Seperti pada smartphone flagship vivo sebelumnya, vivo X70 Pro ini hadir dengan kemasan yang terlihat begitu kokoh, dengan bahan dasar karton tebal berwarna hitam. Tulisan X70 Pro jelas terlihat di bagian atas kemasan tersebut. Tidak perlu menunggu lama setelah smartphone ini datang ke meja redaksi, Mobitekno pun langsung melakukan unboxing. Dan hasilnya, berikut ini yang ada di dalam kemasan tersebut:

  • Satu smartphone vivo X70 Pro dengan layar berukuran 6,56 inci dengan warna Aurora Down
  • Softcase transparan untuk melindungi smartphone
  • Kabel charger USB type C
  • Adapter fast Charging 44W
  • Earphone dengan dua koneksi, port audio 3,5mm dan type C
  • SIM Card ejector
  • Buku petunjuk singkat serta kartu garansi.
20211025 073637
Isi kemasan vivo X70 Pro

 

Desain

Secara keseluruhan, vivo X70 Pro ini tampil dengan bodi metal yang terlihat begitu kokoh. Namun begitu, bukan berarti bobotnya berat. Bahkan, bobot smartphone ini hanya 184 gram. Dimensinya 158.30mm×73.21mm×8.08mm.

Desain vivo X70 Pro ini memang terlihat tipis dan estetik. Ini tentunya bisa memberikan kenyamanan pada penggunanya, terutama saat menggenggamnya. Apalagi ketebalannya hanya 8,08mm, yang tentunya akan sangat muat berada penuh di telapak tangan. Mobitekno memang menguji smartphone ini dengan opsi warna Aurora Down. Namun, ada opsi warna satu lagi yang dihadirkan vivo, yaitu Cosmic Black. 

20211009 163724
Desain vivo X70 Pro memang menarik untuk dimiliki

Untuk lebih jelasnya mengenai desain vivo X70 Pro ini, seperti biasa, mari kita bahas setiap sisi smartphone. Dimulai dari bagian layar. Layarnya yang 6,56 inci membuatnya cukup lega dalam menampilkan berbagai konten di dalamnya. Layar lega ini tentunya juga menjadi lebih nyaman saat digunakan untuk kebutuhan hiburan, seperti menonton film. Layarnya ini memiliki resolusi 1080 x 2376 piksel, refresh rate 120Hz, dan screen to body ratio sebesar 90,3%. Screen ratio sebesar itu membuat bagian tepi layar terlihat sangat tipis. Inilah yang membuat smartphone terlihat begitu elegan. Layarnya juga menggunakan jenis AMOLED sehingga tampilannya begitu jernih.

Layar vivo X70 Pro juga sudah memiliki sertifikasi SGH EyeCare Display dan sertifikasi SGS Seamless. Ini membuat pengguna bisa menikmati konten-konten multimedia dengan sangat nyaman, termasuk saat di bawah sinar matahari sekalipun. Desain layarnya ini juga menggunakan Ultra O Screen, yang membuat kamera selfie terlihat persis di tengah atas layar.

20211025 073400
Layar vivo X70 Pro 6,56 inci yang memiliki screen to body ratio 90,3%

Beralih ke bagian belakang. Di sinilah lokasi keunggulan vivo X70 Pro terlihat. Empat kamera belakang disusun rapi dalam bingkai kotak yang berada di sisi kiri atas smartphone. Keempat kamera tersebut terdiri dari 50MP Ultra-Sensing Gimbal Camera yang menggunakan sensor SONY IMX766V, ditambah lensa portrait 12MP dengan sensor SONY IMX663 dan 12MP Ultra Wide-Angle Camera dengan lensa macro 2.5cm, beserta 8MP kamera periskop yang memiliki kemampuan 5x Optical Zoom dan 60x Hybrid Zoom.

Diinformasikan dari vivo, di sinilah letak keunggulan vivo X70 Pro. Smartphone ini membawa teknologi ZEISS Optics yang dilapisi ZEISS T* Coating. Hasil kerja sama vivo dengan ZEISS ini membawa tiga fitur kamera ikonik ZEISS, yaitu lensa klasik ikonik Distagon, Planar, dan Sonnar. Teknologi ini juga menghadirkan Biotar Portrait Style.

20211009 163940
Kamera vivo X70 Pro yang berkolaborasi dengan teknologi ZEISS

Lapisan T* Coating milik ZEISS dirancang untuk mengurangi reflektifitas, dan meminimalisir pantulan cahaya, efek flare, stray light, dan ghosting saat pengambilan gambar baik foto maupun video. Menariknya, kehadiran ZEISS T* Coating pada vivo X70 Pro akan terintegrasi dan saling mendukung sistem kerja kamera pengembangan vivo, sehingga secara efektif akan membantu pengguna saat explorasi foto maupun video baik ketika cahaya terang hingga minim cahaya.

Beralih ke bagian bawah. Di sini terletak koneksi yang disediakan, yaitu port USB Type C. Port ini diapit oleh lubang speaker dan mikrofon di kanan kirinya, serta satu slot untuk kebutuhan dua nano SIM Card sekaligus.

20211025 073412
Bagian bawah dengan port USB type C, slo nano SIM Card, lubang mikrofon, dan lubang speaker

Sementara di bagian atasnya terdapat juga lubang mikrofon dan Infra Red Blaster. Menariknya, desain bagian atas ini dibuat dengan lebih stylish. Dimana desain dari tepi layar ke belakang tidak menyatu lurus, tetapi ada bagian di tengah yang didesain agak masuk ke dalam. Di sinilah terdapat juga teks Professional Photography, yang menandakan smartphone ini memiliki fitur-fitur yang biasa digunakan untuk para fotografer profesional.

20211025 073432
Tampilan atas vivo X70 Pro

 

Fitur dan performa

Dari sisi desain sudah sangat mendukung gaya hidup para milenial dan generasi Z dalam beraktivitas. Desainnya stylish sehingga bisa menambah gaya fashion penggunanya. Namun, vivo bukan hanya menawarkan desain ciamik. Sebagai smartphone kelas atas, vivo juga menawarkan performa gahar pada smartphone ini. vivo menggunakan chipset dari MediaTek kelas atas, yaitu Dimensity 1200. Selain kencang, chipset ini juga sudah mendukung teknologi 5G. Jadi, sudah tentu smartphone ini menawarkan konektivitas yang tinggi untuk berbagai kebutuhan.

Untuk memori, smartphone ini sudah dibekali dengan memori 12GB RAM dan 256GB untuk storage internal. Bahkan vivo juga menyematkan teknologi Extended RAM, dimana memori masih bisa diperluas hingga 4GB yang dimanfaatkan dari ruang storage internal yang tidak terpakai. Hal ini tentunya menambah performa smartphone.

FunTOuch OS 12
FunTouch OS 12 berbasis Android 11

Dari sisi baterai, jangan khawatir, karena smartphone ini sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 4450mAh. Baterai sebesar ini masih ditambah dengan dukungan pengisian daya supercepat yaitu 44W. Sementara untuk sistem operasinya, sudah menggunakan FunTouch OS versi 12 Yang berbasis Android 11.

Dari sisi fotografi, smartphone ini sudah didukung teknologi fotografi malam hari yang ciamik. Dukungan teknologi ZEISS T* Coating dengan algoritma software vivo, AI Noise Reduction mampu mereduksi efek flare, maupun ghosting yang biasa timbul pada malam hari melalui Pure Night View. Selain itu, vivo X70 Pro juga menghadirkan pembaharuan pada fitur foto malam dengan adanya Real-Time Extreme Night Vision, yaitu sistem yang mendukung preview intensitas eksposur kecerahan foto, dan informasi durasi waktu secara real-time sebelum mengambil gambar dan juga video, sehingga membantu pengguna ketika memotret keindahan malam lebih jelas dan detail.

Selain itu vivo memiliki fiur yang menjadi keunggulan di X Series, yaitu GImbal Stabilization yang kini sudah mencapai versi 3.0. Penyempurnaan fitur ini, ditambah dengan paduan sensor Sony IMX766V, serta teknologi stabilisasi VIS 5-Axis Stable video dan algoritma terbaru EIS, membuat hasil rekaman menkadi sangat stabil dengan sensitivitas cahaya lebih baik.

Mode kamera
Fitur kamera yang disediakan vivo X70 Pro

Tidak hanya untuk fotografi, pengambilan video malam hari juga lebih mudah berkat adanya Super Night Video pada vivo X70 Pro yang yang berfungsi meningkatkan ketajaman dan kejernihan gambar atau objek lebih autentik saat perekaman video. Bahkan demi memberikan penggunanya kreativitas dalam pengambilan video, vivo X70 Pro juga dilengkapi Pro Cinematic Mode. Dengan tiga kunci elemen yaitu Focus Distance Mark, Spatial Align Transfer dan Adjustable Audio memungkinkan pengguna menjadi videografer profesional dengan fitur pengeditan yang mudah dan sudah tersedia.

Terbukti, saat diuji untuk mengambil foto pada suasana malam hari, hasilnya ternyata subjek yang diambil terlihat begitu jelas dan terang. Bahkan hampir tidak terlihat noise sama sekali. Ini membuat smartphone vivo X70 Pro bisa digunakan dengan rasa tanpa khawatir saat ingin dioperasikan malam hari atau suasana minim cahaya. Mode kamera yang disediakan juga cukup banyak, mulai dari Panorama, SuperMoon, Lomo, AR Stickers, 50MP, Time Lapse, hingga Pro Sports.

Fitur game
Opsi pengaturan game pada vivo X70 Pro

Untuk kebutuhan game, smartphone ini juga sudah siap. Ada mode Game Sidebar yang bisa diaktifkan dari menu settings. Game Sidebar ini bisa membantu pengguna mengakses menu setting game dengan lebih cepat. Ada juga mode Esports bagi pengguna yang gemar bermain game esports.

Fitur-fitur lainnya juga tidak kalah menarik untuk digunakan. IR Blaster misalnya. Vivo menyematkan fitur Smart Remote di dalamnya. Masih jarang brand smartphone melengkapi produknya dengan fitur IR Blaster ini. Dengan fitur ini, semua perlengkapan yang menggunakan remote control di rumah, bisa dioperasikan dari smartphone. Jadi, tidak perlu banyak remote control yang digunakan, atau bisa juga sebagai remote backup dari remote aslinya.

Secara keseluruhan, pengoperasian smartphone ini berjalan begitu mulus. Saat digunakan sehari-hari untuk memenuhi kebutuhan pekerjaan, smartphone bisa melakukannya dengan baik, tanpa lag.

Untuk sisi hiburan, smartphone juga, seperti yang sudah diceritakan sebelumnya, layar yang besar mampu menampilkan hasil yang jernih. Apalagi smartphone ini juga menggunakan jenis AMOLED. Dengan begitu, ditambah refresh rate 120Hz, membuat mata terasa lebih nyaman untuk melihat pancaran cahaya dari layar smartphone.

Mobitekno juga melakukan foto-foto dengan smartphone ini, dan hasilnya sebagai berikut.

 

Sementara untuk pengujian dengan aplikasi Antutu, Geekbench 4.0, dan PCMark 10 bisa dilihat berikut ini.

 

Spesifikasi

 

Nama Vivo X70 Pro
Dimensi 158.30mm×73.21mm×8.08mm
Berat 184gram
Layar 6,56 inci, AMOLED 2376×1080 (FHD+), 120Hz
Kamera belakang 50MP+12MP+12MP+8MP
Kamera depan 32MP
Jaringan 2G, 3G, 4G, 5G
Chipset MediaTek MT6893 Dimensity 1200 5G (6 nm)
Memori 12GB plus Extended RAM Feature 4GB
Storage internal 256GB
SIM Dual nano SIM Card
Fitur GPS, NFC, IR Blaster, USB on The Go, Bbluetooth 5.2 A2DP, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6
Baterai 4450mAh
Pengisian baterai Fast Charging 44W
Opsi warna Cosmic Blac dan Aurora Down

Kesimpulan

Dari pengalaman menguji vivo X70 Pro, sudah tentu smartphone ini dapat memuaskan para pecinta fotografi. Hasilnya begitu memuaskan. Apalagi mode malam yang bisa menyingkirkan berbagai hambatan yang biasa ditemukan di smartphone lainnya. Tidak heran, foto akan terlihat lebih jelas, terang, dan detail, walaupun pada suasana cahaya yang sangat minim.

Masih di sisi kamera, stabilisasi dari fitur gimbalnya juga bekerja maksimal. Meski dibawa untuk merekam dengan kontur permukaan tanah tidak mulus, tetap saja smartphone ini dapat merekamnya dengan lebih halus. Pergerakan menjadi hampir tidak terlihat, sehingga hasilnya menjadi lebih sinematik. Untuk fitur kamera ini, vivo juga menyediakannya begitu lengkap. Jadi, mau dalam kondisi apapun, pengguna bisa memanfaatkan kamera smartphone tanpa khawatir hasilnya menjadi tidak memuaskan.

20211009 163837
vivo X70 Pro dengan keunggulan di sisi kamera

Performa juga tidak kalah hebatnya. Dengan dimensity 1200 ditambah RAM 12GB yang masih bisa diperluas 4GB melalui fitur Extended RAM, tentu saja membuat kemampuan bekerjanya menjadi maksimal. Konten dan aplikasi apapun bisa berjalan mulus. Bahkan, termasuk game-game yang biasanya tidak tidak begitu mulus dijalankan di beberapa smartphone. Hal ini tidak terjadi pada vivo X70 Pro.

Terakhir, dari sisi desain, vivo X70 Pro menyajikan desain smartphone yang stylish. Baik opsi warna Cosmic Black maupun Aurora Down mampu menampilkan sisi desain terbaik, yang bisa berpadu padan dengan gaya fashion penggunanya. Sebenarnya, smartphone akan terlihat lebih cantik jika tidak menggunakan casing tambahan. Namun, vivo tetap memberikannya dalam jenis soft case untuk pengguna yang ingin memberikan keamanan ekstra terhadap bodi smartphone vivo X70 Pro.

 

 

 

Tags: , , ,


COMMENTS