April 30, 2020

Buat Gamers, Ini Dia Produk TUF Gaming dari Asus untuk Menemani Aktivitas #DiRumahAja

Penulis: Desmal Andi
Buat Gamers, Ini Dia Produk TUF Gaming dari Asus untuk Menemani Aktivitas #DiRumahAja  

Mobitekno – Tidak seperti Asus ROG, Asus TUF Gaming memang ditujukan untuk gamer yang tidak terlalu profesional. Oleh sebab itu, Asus TUF Gaming lebih cocok untuk para casual gamers, content creator, dan mahasiswa. Namun, bukan berarti ekosistem TUF Gaming tidak selengkap Asus ROG. Asus juga menyediakan berbagai perangkat pendukung untuk TUF Gaming ini.

TUF Gaming sendiri bukan berarti kualitasnya lebih buruk dari Asus ROG. Produk ini bahkan menjadi senjata yang kuat bagi mereka yang meninginkan daya tahan dan stabilitas yang unggul. Dengan begitu, pengalaman bermain game pun bisa didapatkan dengan lebih baik.

Nah, untuk Anda yang menginginkan produk gaming dengan kualitas tinggi tetapi nyaman digunakan dan memiliki perangkat pendukung yang lengkap, berikut ini Asus menyediakan satu set pilihan TUF gaming yang bisa menjadi teman bermain di rumah. Set gaming ini terdiri dari:

Keyboard – TUF Gaming K5

Salah satu keunggulan TUF Gaming adalag durabilitasnya yang tinggi. Oleh sebab itu, Keyboard TUF Gaming K5 ini juga memiliki ketahanan yang baik. Pengguna tidak perlu khawatir dengan cipratan atau tumpahan air minum karena keyboard didesain anti cairan dan tahan sampai 60ml. Kualitas produknya juga meyakinkan. Tombol keyboard-nya dilapisi cat yang membantu ketahanan keyboard lebih lama lagi. Keyboard ini juga dilengkapi dengan switch Mech-Brane, dimana switch membrane yang di desain khusus untuk meniru suara dari switch mechanical.

Lampu Aura Sync yang membentang di seluruh tombol memberikan daya pada serangkaian warna dan efek yang dapat Anda atur dengan produk komponen lain yang kompatibel. Volume dan multimedia khusus terletak di dalam jangkauan yang mudah dalam posisi permainan. Keyboard ini dibanderol dengan harga Rp 829.000.

image002
TUF Gaming K5

Mouse – TUF Gaming M5 & P3

Mouse juga menjadi perangkat yang penting untuk bermain game. TUF Gaming M5 hadir dengan lapisan cat tahan lama. Switch Omron di bawah tombol kiri dan kanan juga didesain untuk penggunaan yang panjang. Switch dari TUF Gaming M5 ini mampu bertahan hingga 50 juta klik.

Mouse ini memiliki sensor optik Pixart PAW3327 yang dapat memonitor gerakan pada resolusi hingga 6.200 DPI. Dengan demikian, mouse ini cocok untuk sebagian besar game terkini dan bahkan esport profesional. TUF Gaming M5 dilengkapi dengan TUF Gaming P3 mousepad. Bukan sekedar mousepad biasa, tetapi alas mouse yang tahan lama dengan permukaan kain yang halus, dioptimalkan untuk permainan untuk pelacakan yang akurat dan responsif dan didesain khusus untuk elemen dan unsur TUF Gaming. TUF Gaming P3 juga dijahit secara anti-fray untuk ketahanan sehari-hari dan memiliki basis karet anti selip, memberikan kinerja terbaik untuk setiap skenario permainan.TUF Gaming M5 dan P3 hadir secara bundle dengan harga Rp 599.000.

image004
TUF Gaming M5 Mouse dan TUF Gaming P3 Mousepad

Headset – TUF Gaming H5

Bermain game tanpa suara yang baik tentunya kurang menyenangkan. Apalagi jika game yang dimainkan memiliki area permainan outdoor. Headset TUF Gaming H5 ini dihadirkan Asus dengan daya tahan yang tinggi. Desain yang ringan membuat terasa nyaman saat digunakan. Headset ini memiliki earcup beisi driver Essence 50mm yang didukung ruang kedap udara sehingga bisa meningkatkan kualitas suara. Headset juga bisadihubungkan ke jack audio 3,5mm.

Headset TUF Gaming H5 memiliki kualitas suara 7.1 surround. Headset ini juga dapat di colokan adaptor USB yang disertakan untuk menambahkan suara surround virtual yang menempatkan Anda di tengah-tengah aksi yang nyata. Bagi penggemar produk Asus, Headset ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 1.079.000.

headset
TUF Gaming H5 Headset

Untuk masa pendemi Covid-19 ini, walaupun produk-produk TUF Gaming tadi sudah tersedia secara offline, namun Asus menyarankan untuk melakukan pembelian secara online.

 

 

Tags: , , , ,


COMMENTS