Mobitekno – Saat pertama kali hadir di pasar, cukup banyak pilihan produk tablet tersedia bagi konsumen. Baik dari tablet dengan harga terjangkau hingga tablet premium. Masuk di tahun 2020, praktis hanya tiga produsen, yaitu Samsung, Apple, dan Huawei yang masih konsisten meluncurkan produk terbarunya.
Setelah Samsung baru saja merilis tablet Galaxy Tab S6 Lite di Tanah Air, Huawei Consumer Business Group (CBG) Indonesia tidak mau ketinggalan merilis tablet MatePad Pro dengan chipset mobile premium.
Menurut Edy Supartono, Training Director Huawei CBG Indonesia, melalui tatap muka secara online dengan media, MatePad merupakan tablet premium Huawei yang mengusung desain cantik dan punya kemampuan mumpuni, serta berslogan ‘Rethink Creativity’.
Tablet berlayar 10,8 inci (LCD, WQXGA, 2560 x1600 piksel, aspect ratio 16:10) yang hadir berbarengan dengan dua notebook Huawei (MateBook X Pro dan MateBook D14) ini diklaim menawarkan performa setara smartphone flagship. Pasalnya, chipset MatePad Pro sudah menggunakan chipset/SoC mobile Kirin 990 5G (7nm) yang didukung RAM 6GB dan internal storage 128 GB.
Seperti diketahui, Kirin 990 yang masuk golongan chipset mobile papan atas, terdiri dari delapan core CPU yang terbagi dalam tiga klaster. Masing-masing klaster terdiri dari dua core Cortex-A76 2.86 GHz, dua core Cortex-A76 2.36 Ghz, dan empat core Cortex-A55 1.95 Ghz. Chipset ini dibelaki juga dengan GPU Mali-G76 (16 core, 600 Mhz) dan dual NPU untuk mengolah proses algoritme AI dan machine learning.
Huawei MatePad Pro memiliki bezel layar tipis dengan rasio screen-to-body mencapai 90 persen. Kekinian desain tablet ini terlihat juga pada kamera depannya (8 MP, f/2.0, fixed-focus) yang mengadopsi model punch hole di sudut layar. Kamera belakangnya sendiri berkemampuan 13 MP (f/1.8).
Baterainya yang berkapasitas 7.250 mAh (SuperCharge 20W) diklaim bisa digunakan untuk menonton video selama 12 jam. Selain charging cepat dengan kabel, tablet ini juga mendukung fitur wireless charging 15W dan reverse charging 7,5W (sebagai menjadi powerbank).
MatePad Pro membawa sistem audio quad-channel dan quad-speaker. Dengan Huawei Histen 6.0 3D Audio, tablet ini dapat menghasilkan suara surround yang lebih nyata, vibrant, dan crisp bagi telinga pengguna. Selain itu, terdapat lima mikrofon melingkar yang memungkinkan suara Anda dapat didengar dengan jelas dari berbagai arah.
Selama masa pre-order, Huawei MatePad Pro dijual satu paket dengan aksesori stylus Huawei M-Pencil dan keyboard nirkabel Huawei Smart Magnetic Keyboard.
Secara spesifikasi MatePad Pro sangat ideal bagi semua kebutuhan pengguna tablet profesional dan aktif. Namun, seperti halnya perangkat Huawei terbaru lainnya, absennya etalase aplikasi Play Store dari Google (karena tidak adanya Google Moobile Service atau GMS) mungkin menjadi kendala terbesar bagi konsumen untuk memilikinya. Sebagai alternatif GMS, Huawei MatePad Pro menggunakan Huawei Mobile Service (HMS) dengan sistem operasi EMUI 10.0.1 (berbasis Android 10.0).
Tablet ini akan dijual selama masa pre-order seharga Rp 11,999 juta. Harga tablet ini menjadikan MatePad tergolong tablet high-end. Perlu diingat juga, tablet ini siap mendukung jaringan 5G saat layanan 5G sudah tersedia di Indonesia.
Tags: Android 10, EMUI 10, harga MatePad Pro, Huawei, MatePad Pro, spesifikasi MatePad Pro, tablet Android