October 18, 2019

Ini Dia, Fitur-Fitur Super yang Ada di Redmi Note 8 Pro

Penulis: Desmal Andi
Ini Dia, Fitur-Fitur Super yang Ada di Redmi Note 8 Pro  

Mobitekno – Setelah menjadi bahan pembucaraan selama beberapa minggu, akhirnya Xiaomi benar-benar meluncurkan Redmi Note 8 Pro ke Indonesia pada 17 Oktober 2019. Dengan keunggulan 64MP pada kameranya, ditambah banderol harga yang cukup menggoda, Redmi Note 8 Pro tampaknya akan diburu oleh konsumen smartphone di Indonesia.

Hadirnya Redmi Note 8 Pro menjadi sebuah kebanggaan Xiaomi karena menjadi smartphone empat kamera beresolisi 64MP pertama yang ada di Indonesia. Diharapkan, Redmi Note 8 Pro menjadi pembuka tren smartphone berkemampuan 64MP di Indonesia.

“Dengan bangga kami membawa Redmi Note 8 Pro sebagai smartphone pertama di Indonesia yang mebawa teknologi empat kamera 64MP. Ada banyak upgrade pada Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro, apalagi jika dibandingkan dengan Redmi Note 7 sebelumnya. Salah satunya perubahan ke empat kamera yang memiliki ultra wide, makro, serta peningkatan di screen body ratio yang lebih besar,” kata Alvin Tse selaku Country Director Xiaomi Indonesia. “Ada banyak ‘pertama’ yang kami bawa pada Redmi Note 8 Pro ini sehingga menjadikan smartphone ini menjadi #Xiaomi64MPPertama di Indonesia,” lanjut Alvin.

Banyaknya upgrade fitur dan kemampuan di Redmi Note 8 Pro tentunya juga berdasarkan permintaan dari masyarakat dan para Mi Fans yang jumlahnya sudah lebih dari 1,4 juta anggota di Indonesia. Walaupun mereka sebenarnya sudah puas dengan performa yang dihadirkan pada Redmi Note 7 Series, namun tetap ada beberapa permintaan agar Redmi Note terbaru menjadi smartphone yang tidak hanya memiliki performa tangguh, tetapi juga sangat fleksibel digunakan di segala situasi. Oleh sebab itu, Mobitekno merangkum beberapa keunggulan dari Redmi Note 8 Pro seperti yang dipresentasikan Alvin Tse saat peluncurannya. Berikut ini fitur-fitur super yang ada di Redmi Note 8 Pro sehingga membuat smartphone ini layak untuk menemani aktivitas Anda:

Kamera

Kamera menjadi fitur yang sangat ditonjolkan pada Redmi Note 8 Pro. Smartphone ini membawa empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64MP, kamera ultra wide angle 8MP, kamera bokeh (depth camera) 2MP, dan kamera makro 2MP. Kombinasi empat kamera ini masih dilengkapi berbagai mode kamera yang bisa membuat konsumen mengambil gambar dengan kualitas profesional. Resolusi yang besar ini juga membuat tampilan foto begitu detail, bahkan bisa dicetak hingga ukuran 3,26 meter. Kamera super wide angle-nya juga dapat membidik objek dengan pandangan lebih luas. Sementara kamera makro bisa digunakan untuk mengambil objek yang detail hingga kedekatan 2cm

Tidak hanya kamera belakang, kamera depannya yang berkemampuan 20MP juga dilengkapi dengan teknologi AI. Mulai dari AI Beautify, AI Portrait Mode, AI Scene Detection, hingga AI Face Unlock, membuat hasil selfie menjadi lebih baik.

Xiaomi juga menyuguhkan 6 fitur menarik untuk menikmati empat kamera ini, yaitu pengambilan objek dengan resolusi 64MP, video slow motion 960FPS, mode malam yang terlihat jelas dengan resolusi 16MP, ultra wide angle hingga sudut pengambilan 120 derajat, makro dengan kedekatan objek hingga 2cm, dan mode portrait yang didukung dengan teknologi AI. Bahkan, di bagian kamera ini Xiaomi memberikan efek AI Skyscaping untuk mengubah warna langit sesuai dengan mood pengguna.

20191017 160609

Desain Body Superstar

Redmi Note 8 Pro hadir dengan desain yang stylish. Ada tiga warna menarik yang menjadi pilihan konsumen, yaitu Forest Green, Mineral Grey, dan Pearl White. Desain layar smartphone 6,53 inci ini juga memiliki lengkungan G3 sehingga dapat membuat genggaman telapak tangan lebih sempurna. Menariknya, Xiaomi sudah memberikan perlindungan layar dengan Corning Gorilla Glass 5.

Screen to body ratio juga memiliki peningkatan sehingga kini memiliki 91,4 persen. Tidak hanya layar, bagian lainnya juga hadir dengan desain terkini, seprti hadirnya USB type C di bagian bawah dan tetap dipertahankan port audio 3,5mm untuk kenyamanan mendengarkan musik. Bahkan, untuk berbaga port dan tombol power, Xiaomi telah memberikan Nano coating sehingga kedap terhadap gangguan air.

redmi

Tenaga dari Chipset MediaTek G90T

Untuk pertama kalinya juga prosesor MediaTek G90T ini hadir pertama kali di Indonesia melalui Redmi Note 8 Pro. Prosesor dengan teknologi 12nm ini didesain khusus untuk meningkatkan performa gaming. Prosesor ini memiliki teknologi HyperEngine yang mampu membuat performa smartphone meningkat tajam. Bahkan, menurut Xiaomi, prosesor ini bisa mengalahkan Snapdragon 730G.

redmi

MediaTek G90T menggabungkan CPU Arm Cortex-A78 dan Cortex A-55 serta GPU Arm Mali-G76. Dengan begitu, prosesor ini mampu memberikan tenaga 30 persen lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya yang masih menggunakan Mali-G72. Menariknya, chipset ini juga sudah mendukung AI.

Memori yang Lega dan Baterai Besar

Redmi Note 8 Pro hadir dengan memori yang sangat lega, yaitu 128GB. Kapasitas memori internal ini masih ditunjang dengan RAM 6GB. Dengan kapasitas sebesar ini, pengguna bisa melakukan berbagai hal di smartphone tanpa khawatir storage akan habis. Apalagi Xiaomi masih menambahkan slot memori eksternal yang sanggup menampung MicroSD hingga kapasitas 256GB.\

redmi

Redmi Note 8 Pro juga dibekali dengan baterai berkapasitas besar, 4.500mAh. Kapasitas ini tentu saja dapat menunjang aktivitas smartphone selama dua hari penuh dengan kondisi penggunaan normal. Tidak itu saja, Xiaomi juga mengintegrasikan sistem pengisian daya baterai cepat 18W.

Penggunaan Sistem Pendingin LiquidCool

Redmi Note 8 Pro yang memiliki performa cepat didukung pula dengan sistem pendinginan LiquidCool. Sistem pendinginan yang lazimnya ada di smartphone gaming kelas atas ini kini hadir di seri Redmi Note melalui Redmi Note 8 Pro. Adanya teknologi pendinginan LiquidCool ini mampu menurunkan suhu prosesor 4 hingga 6 derajat. Dengan begitu, kerja prosesor akan lebih lancar karena selalu dalam suhu yang tidak panas.

Adanya penurunan suhu prosesor, tentu juga berpengaruh terhadap suhu perangkat. Suhu perangkat bisa berkurang hingga 2,3 derajat.

20191017 160212

NFC

Fitur ini yang banyak ditunggu oleh banyak penggemar Redmi Note sejak lama. Xiaomi yang mendengar permintaan masyarakat Indonesia akan hadirnya NFC di perangkat smartphonenya, kini mereka wujudkan melalui Redmi Note 8 Pro. Dengan adanya NFC, smartphone ini mendukung sistem pembayaran non tunai yang berbasis kartu elektronik. Adanya fitur ini juga membuat Redmi Note 8 pro menjadi smartphone Redmi pertama yang menggunakan NFC

20191017 162200

Harga yang Menggoda

Sesuai misi yang selalu digaungkan Xiaomi terhadap produknya yang beredar di Indonesia, yaitu “Produk Terbaik, Harga Sebenarnya”, Xiaomi membanderol Redmi Note 8 Pro dengan harga yang bersahabat. Jika dengan spesifikasi yang sudah disebutkan di atas, brand lain menerapkan harga rata-rata di atas Rp 4 juta, berbeda dengan Xiaomi. Redmi Note 8 Pro dengan varian memori 6/64GB ditawarkan dengan harga Rp 3.099.000. Bahkan untuk harga perkenalan yang dijual di awal, varian ini akan dijual RP 2.999.000. Sementara untuk varian 6/128GB, Xiaomi membanderolnya dengan harga Rp 3.499.000 dengan harga perkenalan RP 3.399.000. Kedua varian Redmi Note 8 pro ini baru bisa dipesan tanggal 29 Oktober 2019 di ecommerce Shopee, Mi Store, dan Mi.com.

Tags: , , ,


COMMENTS