Mobitekno – Momen Ramadan dan Idul Fitri memang banyak diincar oleh berbagai produsen smartphone untuk mendongkrak angka penjualannya. Begitu juga dengan HMD Global dengan produk Nokia-nya yang sudah menggunakan OS Android. Hal inilah yang membuat HMD Global mengeluarkan kampanye program di Ramadan dan Lebaran, yaitu “Kejutan Hari Raya”
Program kejutan Hari Raya ini akan berlangsung di 12 kota besar di Indonesia, yaitu Bandung, Yogyakarta, Semarang, Solo, Surabaya, Makassar, Lampung, Jakarta, Bogor, Tangerang, Medan, dan Bekasi. Program dijalankan mulai 22 Mei 2018 hingga 30 Juni 2018.
“Bulan Ramadan dan Idul Fitri memang menjadi momen yang tepat untuk meningkatkan penjualan ponsel Nokia. Inilah mengapa kami menggelar kampanye Kejutan Hari Raya,”ujar Miranda Vania Waroka, selaku Head of Marketing HMD Global Indonesia, di Agneya Resto, 24/5/2018. “Promo ini berlangsung untuk semuaa tipe Nokia yang sudah berjalan di OS Android, yaitu Nokia 2, 3, 5, 6, dan 8,” lanjut Miranda.
Beragam hadih pun disediakan untuk setiap pembellian smartphone Nokia Android ini. Konsumen tinggal mengunjungi booth Nokia Mobile di mall terdekat di 12 kota tersebut lalu bermain game menarik setelah melakukan pembelian. Mulai dari voucher Go-Pay hingga saldo e-Money bisa didapatkan dengan menunjukkan kartu identitas.
BACA JUGA: “Dapat Dana Segar US$ 100 Juta, HMD Global Serius untuk Bangkitkan Nama Besar Smartphone Nokia”
Tidak sampai situ saja, konsumen juga berkesempatan untuk memenangkan hadiah yang lebih besar lagi dari kupon undian yang dikirim lewat email. Mulai dari Nokia 2, cincin berlian, kulkas 2 pintu, TV 32 inci, hingga Yamaha Nmax disediakan oleh HMD Global dan akan diumuman pada Hari Raya.
Hadiah yang bisa didapatkan konsumen Nokia Android
Tags: Kejutan Hari Raya dari Nokia, nokia 2, Nokia 3, Nokia 5, Nokia 6, Nokia 8, Nokia Android, Nokia Smartphone