February 22, 2018

IIMS 2018, Deretan Brand Ternama Roda 4 Dikumpulkan Di Hall A dan D

Penulis: Desmal Andi
IIMS 2018, Deretan Brand Ternama Roda 4 Dikumpulkan Di Hall A dan D 

Mobitekno –  Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS ) 2018 tinggal menunggu beberapa pekan lagi. Persiapan pun terus dilakukan oleh Dyandra Promosindo selaku penyelenggara. Tidak hanya persiapan untuk gelarannya saja, koordinasi dengan berbagai pihak pendukung pun terus dilakukan guna suksesnya acara ini. Terbukti, sejumlah brand ternama dari roda empat dan roda dua siap mengikuti salah satu event otomotif terbesar tahunan di Indonesia ini.

Untuk roda empat, Dyandra menginformasikan hampir seluruh pemain roda empat di Indonesia akan ikut dalam IIMS 2018 ini. Audi, BMW, Chevrolet, Datsun, Honda, Hyundai, Mazda, MINI, Mitsubishi Motors, Mercedes-benz, Suzuki, Toyota, dan VW akan menyuguhkan kendaraan-kendaraaa unggulannya untuk masyarakat pencinta otomotif. Semua roda empat tersebut akan diteempatkan di Hall A dan Hall D JIExpo Kemayoran selama ajang berlangsung.

Tidak hanya roda empat, roda dua pun akan menempati Hall C. Brand-brand yang ikut diantaranya adalah Aprilia, BMW Motorrad, Kawasaki, Kymco, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield, dan Vespa. Sementara untuk Honda dan Suzuki akan menjadi satu bagian dengan brand roda empat, seperti yang dilakukan pada IIMS 2017 lalu.

“Kami mengucapkan terima kasih sekaligus memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh brand otomotif dan industri pendukung yang berpartisipasi dalam IIMS 2018. Keikutsertaan mereka menandakan peran penting IIMS 2018 dalam industri otomotif di Indonesia dan semakin meningkatnya kepercayaan terhadap kualitas pameran ini,” ujar Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS di veranda Hotel, Selasa 20 Februari 2018. “Penyelenggaraan IIMS 2018 juga semakin meningkat melalui beragam innovasi baru dan canggih seperti NFC dan tiket Infinite Experience yang tentunya akan memberikan kenyamanan kepada para pengunjung”, lanjut Hendra.

Tidak hanya produk kendaraaan, konsep IIMS yang memaang menggabungkan berbagai elemen otomotif turut membawa berbagai sektor industri otomotif lainnya. Aksesori melalui PAHAMI dan GATOMI akan meramaikan ajang ini. Demi menyukseskan IIMS 2018 ini, Dyandra bahkan sudah menyiapkan 30 program acara unggulan untu para pengunjung. Salah satu yang mungkin bisa menjaadi daya tarik adalah tampilnya El Toro Loco atau Monster Jam yang didatangkan langsung dari Amerika Serikat.

IIMS 2018 sendiri akan berlangsung selama 11 hari mulai 19 April 2018. Harga tanda masuk untuk pengunjung di hari kerja (weekday) adalah rp 50.000. Sementara untuk weekend (Jumat-Minggu) adalah RP 70.000. Sementara khusus untuk hari pertama (pembukaan) tiket dijual seharga Rp 150.000. Dyandra juga menjual tiket terusan dengan harga Rp 300.000 dengan berbagai keuntungan privilege di dalamnya.

Tags: , , , ,


COMMENTS