January 19, 2018

Awas, Penyebar Pesan Berantai akan Diperingati Whatsapp

Penulis: Desmal Andi
Awas, Penyebar Pesan Berantai akan Diperingati Whatsapp  

Mobitekno –  Sebagai media untuk berkomunikasi, Whatsapp seringkali menjadi media untuk menyampaikan pesan-pesan kepada banyak orang, terutama dalam sebuah group. Namun sayang, seringkali fasilitas yang diberikan Whatsapp ini dimanfaatkan untuk menyebarkan pesan palsu hingga pesan berantai yang memaksa penerimanya untuk menyebarkannya kembali ke beberapa orang.

Kini, khusus untuk pesan berantai, Whatsapp tampaaknya akan memberikan perhatian khusus. Whatsapp tidak ingin media yang seharusnya digunakan untuk berkomunikasi baik menjadi area untuk menyebarkan pesan yang kadang isinya brupa hoax atau pesan palsu.  Pesan-pesan berantai tersebut kini akan diawasi oleh Whatsapp.Nantinya pengguna yang akan menyebarkan kembali pesan tersebut akan diberikan pemberitahuan di aplikasi bahwa pesan-pesan tersebut berpotensi sebagai spam. Informasi juga memberitahukan bahwa pesan telah diteruskan berkali-kali.

Dikutip dari Ubergizmo, peringatan tidak hanya ditujukan untuk penyebar pesaan, tetapi juga penerima pesan. Whatsapp akan memberikan peringatan kepada penerima pesan agar berhati-hati dengan pesan tersebut. Fitur ini masih terus dikembangkan dan segera akan diterapkan ke aplikasi Whatsapp jika sudah siap digunakan.

 

Tags: , ,


COMMENTS