[section_title title=”Kesimpulan”]
Kesimpulan
Meski diposisikan sebagai NAS rumahan, Synology DS418j memiliki sejumlah kelebihan yang membuatnya cocok digunakan sebagai NAS untuk kalangan UKM. Pasalnya, ia memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni berkat hadirnya CPU dual-core 64-bit Realtek RTD1293 dan RAM DDR4 berkapasitas 1 GB.
Dari sisi desain, Synology mengemas DS418j dengan bodi yang cukup premium berkat penggunaan baja yang cukup tebal pada sisi luarnya. Padahal, biasanya mereka masih menggunakan material plastik untuk bodi NAS dengan seri “j” atau yang biasa diposisikan sebagai produk untuk rumahan.
Hanya saja, port yang disediakannya terbilang minimalis, yakni dua buah port USB 3.0 dan RJ-45. Di samping itu, DS418j juga tak memiliki tombol copy yang biasanya bisa digunakan untuk memindahkan data dari flashdisk atau harddisk eksternal ke dalam NAS.
Tags: Mobitekno Review, NAS, review synology, synology DS418j