November 24, 2017

Review D-Link DCS-933L: Cloud Camera Sederhana, Tetapi Bekerja Maksimal di Siang Atau Malam

Penulis: Desmal Andi

[section_title title=”Desain”]

Saat dibuka dan diangkat dari boksnya, kamera DCS-933L ini begitu ringan. Desainnya persegi panjang dengan setiap sudutnya dibentuk melengkung. Lensa kamera ada di bagian atas berwarna hitam dengan lampu-lampu infra red di sekelilingnya guna menambah kekuatan kamera saat digunakan dalam kondisi gelap.

Di bagian belakang kamera terdapat kaki kamera untuk dasar penempatan kamera. Desain kaki yang fleksibel ini membuat DCS-933L dapat ditempatkan di manapun. Mobitekno mencobanya dengan menempelkannya di bagian dinding kantor.

2797db6ca0

Putar saja bagian engsel yang menyambungkan kaki kamera dengan unit kamera. Selanjutnya, atur (stand) kaki kamera sesuai dengan penempatan dan area yang ingin dilihat kamera. Jika sudah, Anda tinggal memutarnya ke kanan untuk mengencangkannya. Selanjutnya, Anda tinggal mengatur kabel daya agar tidak mengganggu area pengawasan kamera.

279810631c

Masih di bagian belakang, terdapat juga port untuk daya listrik yang tersambung ke adapter serta port ethernet untuk menyambungkan cloud camera ini ke PC atau notebook, jika tidak ingin menggunakan mode nirkabel atau untuk melakukan setting awal.

Untuk memasang stand (kaki) kamera ini juga cukup mudah. Di bagian dasarnya terdapat empat lubang untuk peletakkan mur. Cukup tandai dinding atau permukaan tempat kamera akan dipasang lalu pasang stand terlebih dahulu. Jika sudah kencang, sambungkan kamera ke stand tersebut.

2799c7f02f

Turun sedikit ke bagian kanan belakang, terdapat lampu indikator kamera saat sedang beroperasi dan tombol reset untuk mengembalikan setting kamera ke keadaan standar (factory reset).

Tags: , , , ,


COMMENTS