MOBITEKNO – OPPO sebagai salah satu produsen smartphone ternama asal Tiongkok secara resmi mengumumkan keikutsertaannya untuk meramaikan ajang MWC 2017 di Barcelona yang berlangsung mulai tanggal 27 Februari hingga 2 Maret 2017.
Tak hanya sekadar ikut meramaikan, OPPO juga berencana untuk memperkenalkan sebuah teknologi 5x yang digadang-gadang akan membawa revolusi besar pada industri smartphone, terutama terkait dengan kamera yang disematkan.
Lewat rilis yang masuk ke redaksi Mobitekno.com, Sky Li selaku Vice President and Managing Director of International Mobile Business OPPO menegaskan bahwa OPPO akan terus mengejar kesempurnaan pada setiap produknya lewat sebuah teknologi.
"Kami tak pernah berhenti berinovasi dalam memproduksi sebuah smartphone. Di ajang MWC 2017 nanti, kami akan memperkenalkan trobosan teknologi yang luar biasa, dimana akan mengubah cara pandang dunia terhadap fotografi pada smartphone," ujar Sky Li.
Dalam beberapa tahun terakhir, OPPO telah memimpin fotografi smartphone melalui inovasi teknologi yang berorientasi pada pengguna dan produk. Secara signifikan OPPO pun telah menciptakan tren yang menjadi patokan pada industri terkait.
Pada tahun 2012, OPPO merupakan produsen pertama yang memulai tren untuk "mempercantik wajah" yang terintegrasi pada fitur Beautify lewat OPPO Find Way.
Terus dikembangkan, fitur Beautify semakin populer dikalangan pengguna dan menjadi fitur standar yang ada di setiap smartphone Android saat ini. Bahkan, fitur Beautify ini telah mencapai versi 4.0.
Inovasi OPPO terus berlanjut dan di tahun 2016 lalu mereka mengumumkan lini seri Selfie Expert dengan flagship F1 Plus yang merupakan smartphone dengan dukungan kamera depan 16 MP.
Di tahun yang sama, OPPO bekerja sama dengan Sony untuk melakukan kustomisasi terhadap sensor ½.8 inci IMX398 pada R9s. Performa kamera pada perangkat smartphone OPPO tersebut membuat pengguna merasakan pengalaman yang berbeda.
"Kami percaya, trobosan terbaru yang dilakukan oleh OPPO dengan memperkenalkan teknologi 5x di ajang MWC 2017 dapat menginspirasi industri smartphone ke tahap yang lebih tinggi," tambah Sky Li.
Di pasar Tiongkok, OPPO merupakan brand nomor satu yang berhasil menguasai pangsa pasar sebesar 16,8% dan sebagai brand smartphone terlaris di dunia yang menempati posisi ke-4.
Menurut data IDC, OPPO di pasar Indonesia berhasil mempertahankan posisinya di peringkat ke-2 di dua kuartal 2016. Pada kuartal kedua 2016, pangsa pasarnya sebesar 19% dan pada kuartal ketiga di tahun 2016 pangsa pasarnya sebesar 16,7%.
Tags: MWC 2017, OPPO, Smartphone Photography, Teknologi 5x