MOBITEKNO – Sudah banyak layanan online yang menyediakan sistem autentikasi berganda atau two-factor authentication (2FA) agar penggunanya lebih aman terhadap usaha hacking atau pembajakan akun.
Sistem two-factor authentication juga sudah diterapkan layanan Twitter sekitar empat tahun lalu setelah akun populer, seperti The Onion, Associated Press, atauE! Online terkena hack.
Berlanjut ke tahun 2017, Twiiter kembali memperluas sekuriti platformnya tersetbu dengan memperkenalkan two-factor authentication yang disediakan oleh aplikasi pihak ketiga (third-party authenticator app).
Penguna Twitter tidak lagi dibatasi oleh autentikasi berbasis SMS atau kode sekali pakai (one-time code). Kini, pengguna dapat mengaktifkan aplikasi pihak ketiga melalui 'Settings' jika sudah terpasang sebelumnya.
Salah satu solusi third-party authenticator yang didukung Twtiier adalah Google Authenticator dan Authy. Untuk menerapkan two-factor authentication (2FA) tersebut, melalui setings 'Security', pengguna dapat mengaktifkan opsi 'verify login requests' dan menyediakan kode yang diterima via SMS.
Selanjutnya, Twitter akan menyediakan opsi "setup a code generator app." untuk dipilih oleh pengguna Twitter agar akunnya lebih aman dari usaha pengamulalihan akun atau aksi pembajakan lainnya.
Tags: 2FA, Authy, Google Authenticator, third-party authenticator, Twiiter, two-factor authentication