MOBITEKNO – Samsung ternyata tidak hanya memproduksi baterai untuk kebutuhan samrtphone dan berbagai aksesori pintar lainnya. Perusahaan asal Korea Selatan ini juga akan membuat baterai untuk kebutuhan mobiil listrik. Baru saja baterai ini diluncurkan Samsung untuk diproduksi massal pada tahun 2021 nanti.
Divisi baterai Samsung, Samsung SDI, memperkenalkan baterai mobil listrik ini di North American International Auto Show di Detroit, Amerika. Kepada para pelaku industri otomotif di sana, Samsung SDI menginformasikan bahwa baterai buatannya sanggup menawarkan jarak total hingga 600 kilometer dengan 500 kilometer diantaranya bisa ditempuh dalam 20 menit pengisian baterai saja, jarak yang cukup jauh bagi sebuah mobil listrik.
“Dengan 20 menit pengisian daya baterai, Anda bisa melakukan perjalanan hingga 500 km, atau setara 80 persen dari kapasitas total baterai. Ini artinya bahwa hanya dengan 20 menit pengisian, Anda sudah bisa melaju di atas jalan raya dengan cukup jauh, dan menghilangkan kecemasan bagi pengemudi untuk masalah baterai di mobil listriknya,” kata pihak dari Samsung SDI, seperti dikutip dari Leftlane.
Rencananya, Samsung SDI akan memproduksi baterai ini secara massal untuk industri otomotif pada tahun 2021, empat tahun lagi dari sekarang.
Dalam urusan baterai untuk mobil listrik ini, Samsung SDI juga merancang baterai yang lebih kuat dan ringan dibandingkan dengan baterai yang ada saat ini. Jika saat ini, kebanyakan baterai menggunaan sistem 12 sel dengan kapasitas 2-3 kWh, Samsung SDI akan membuat baterai dengan kemampuan 24sel dan kapasitas 5-8 kWh.
“Energi pada sel yang tinggi dan kemampuan yang cepat pada saat pengisian daya baterai bisa menjadi teknologi inovatif untuk mengubah pasar otomotif di masa depan. Kamu berharap akan dapat memanfaatkan teknologi ini untuk menyempurnakan kebutuhan listrik di mobil dan meningkatkan jarak tempuh, serta membuat pengemudi lebih nyaman,” ujar perusahaan asal Korea Selatan ini.
Tags: Baterai, Baterai Mobil Listrik, EV, Mobil Listrik, Otomotif, Samsung, Samsung SDI