January 7, 2017

Selamat Tinggal Mitsubishi Lancer

Penulis: Desmal Andi
Selamat Tinggal Mitsubishi Lancer  

MOBITEKNO – Mitsubishi Motors baru saja mengumumkan akan menyetop keseluruhan produksi Mitsubishi Lancer pada akhir tahun 2017 ini. Perusahaan akan menggantikannya dengan jenis SUV yang memiliki pasar dan profit yang lebih baik.

Sebelumnya, pada tahun 2015, perusahaan ini juga telah menyetop produksi untuk varian Mitsubishi Lancer Evolution. Proses penghentian produksi Lancer ini aan dimulau pada bulan Agustus 2017 ini.

“Pasar sedan kompak sudah tidak menjadi perhatian kami lagi karena pasarnya semakin mengecil,” ujar Don Swearingen, Wakil President Eksekutif Mitsubishi Amerika Utara, seperti dikutip dari Motor1 melalui Leftlane. “Sebenarnya Mitsubishi sejak lama ingin meninggalkan jenis sedan dan beralih ke jenis crossover dan SUV. Hal ini karena pasar SUV memiliki prospek yang cerah di seluruh dunia,” tambah Swearinger.

Dengan tidak adanya Mitsubishi Lancer, kekosongan Lancer akan diisi dengan model crossever yang dimiliki Mitsubishi selama ini. Model XR-PHEV dan konsep XR-PHEV II yang sudah ditampilkan pada 2014 dan 2015 bisa menjadi solusi Mitsubishi mengisi kekosongan tersebut. Sementara itu, satu-satunya mobil kompak yang tampaknya masih aman di pasar adalah Mirage. Mirage memiliki konsumen yang setia dengan brand Mitsubishi selama ini.

Sumber: Leftlane

Tags: , , , , , ,


COMMENTS