May 21, 2016

Google I/O 2016: Smartphone Modular ‘Project Ara’ akan Tersedia Tahun Depan

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Google I/O 2016: Smartphone Modular ‘Project Ara’ akan Tersedia Tahun Depan 

MOBITEKNO – Paul Eremenko, penggagas Project Ara, pernah mengatakan bahwa proyek smartphone modular ini bisa dianggap seperti analogi Android untuk hardware. Artinya, proyek ini membawa misi untuk membuat eksosistem hardware mobile device layaknya ekosistem Android pada aplikasi mobile. Terdengar terlalu ambisius? Mungkin ya, mungkin juga tidak.

Produsen LG bahkan sudah terinspirasi oleh Project Ara dan mulai ‘bereksperimen’ pada smartphoen terbarunya LG G5 dengan slot khusus untuk beberapa modul di bawahnya.

Yang pasti, Google masih berkomitmen menghadirkan smartphone modular “Project Ara” tersebut seperti yang dikonfirmasi oleh Blaise Bertrand, Head of Creative, Google Advanced Technology and Projects (ATAP) Group di ajang Google I/O 2016.

Menurut Bertrand, smartphone Project Ara akan tersedia bagi para developer di kuartal empat 2016 untuk kemudian ditawarkan bagi konsumen pada tahun depan. Modul-modul yang akan tersedia untuk smartphone Project Ara, diantaranya kamera, speaker, atau layar alternatif.

Prototipe terbaru yang diumumkan Google terlihat lebih tipis dan ergonomis dibandingkan prototipe awal. Sayangnya, prototipe ini belum bisa dikategorikan sebagai smartphone yang sepenuhnya modular yang bisa diganti prosesor, baterai, network connectivity, dan layarnya.

Smartphone Ara akan terbagi dalam dua bagian utama. Bagian pertama merupakan phone frame yang merupakan bagian inti (core) dari smartphone itu sendiri. Sedangakn bagian kedua merupakan modul-modul yang bisa dipasangkan pada enam slot yang tersedia pada phone frame.

Setiap slot bersifat generik dan mendukung beragam jenis fungsi khusus, seperti kamera atau speaker. Menurut Googel, setiap interface slot telah mendukung koneksi data hingga 11.9 Gbps melalui satandar interkoneksi yang disebut UniPro network.

Beberapa perusahaan, Micron, Panasonic, Toshiba, Sony, Gotenna, dan iHealth sudah bekerjasama dengan Google untuk membuat beragam jenis modul untul smartphone Project Ara tersebut.

Google mempunyai visi lebih jauh dengan Project Ara tersebut. Ini terlihat dari niatnya untuk bukan hanya merilis frame untuk smartphone tapi juga frame untuk tablet.

Bukan mustahil nantinya pun menghadirkan frame untuk perangkat lain, seperti notebook dan PC desktop. Semuanya akan tergantung dari bagaimana Google bisa membuat ekosistem hardware ini menjadi menarik bagi semua pihak seperti yang sudah terjadi di ekosistem aplikasi software-nya selama ini.

 

Tags: , , ,


COMMENTS