September 20, 2016

Kamera Mirrorless Makin Terjangkau dengan Hadirnya Xiaomi Yi M1

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Kamera Mirrorless Makin Terjangkau dengan Hadirnya Xiaomi Yi M1  

MOBITEKNO – Mitra produk kamera Xiaomi, Yi Technology, baru-baru ini mengungkapkan produk kamera mirrorless (mirrorless camera) pertamanya yang disebut Yi M1. Setelah merilis action camera Xiaomi Yi dan Yi 4K, serta Yi Smart Camera, Xiaomi kembali menegaskan ambisinya untuk memperluas kategori produknya dengan masuk ke ranah kamera mirrorless.

Produk kamera mirrorless pertamanya yang bernama Yi M1 ini dilengkapi layar 3 inci dan beberapa tombol pengontrol interface. Yi Technology mengklaim bahwa interface Yi M1 telah dirancang agar mudah digunakan konsumen karena kemiripannya dengan interface kamera smartphone.

Yi M1 dengan desain M4/3 (Micro Four Thirds system atau MFT) seperti pada kamera mirrorless Panasonc atau Olympus akan didukung sensor Sony IMX269 20 MP (ISO maksimum 25.600), image RAW, perekaman video 4K (30 fps, 75 Mbps), video Full-HD (60 fps, 30Mbps), dan video HD (60 fps, 15 Mbps).

""

Selain ditawarkan dengan kit lens 12-40 mm (aperture f/3.5-5.6), kamera Yi M1 (114 x 64 x 34 mm) juga menyediakan opsi lensa lainnya yang lebih berkualitas, yakni lensa 42.5mm dengan aperture f/1.8 (prime lens). Kamera mirroless ini juga mendukung proses sync dan transfer media ke smartphones via koneksi Bluetooth dan Wi-Fi.

Selain sinkronisasi dan transfer media, fungsi ekstra koneksi nirkabel ini mungkin juga dapat digunakan (belum dipastikan) untuk memanfaatkan smartphone sebagai remote control dan viewfinder dari kamera Yi M1.

Seperti produk Xiaomi yang sudah dirilis selama ini, Yi M1 dengan lensa kit-nya akan ditawarkan dengan harga terjangkau, yaitu sekitar CNY 2,199 (Rp 4 jutaan). Sedangkan harga paket Yi M1 dengan dual lensa (lensa kit dan lensa prime) akan ditawarkan seharga CNY 2,999 (hampir 6 juta).

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS