November 13, 2016

Di Indonesia Economic Forum 2016, BMW Akan Hadirkan BMW i8

Penulis: Desmal Andi
Di Indonesia Economic Forum 2016, BMW Akan Hadirkan BMW i8  

MOBITEKNO – Event Indonesia Economic Forum 2016 yang akan berlangsung 14-15 November 2015 bisa dijadikan sebagai momen bagi BMW untuk memamerkan kendaraan plug-in hybrid pertama di Indonesia, yaitu BMW i8. Kendaraan ini sudah diluncurkan di Indonesia pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 beberapa bulan lalu.

IEF 2016 merupakan ajang yang pas untuk menampilkan inovasi dari BMW karena IEF 2016 tempat berkumpulnya para pakar, pelaku bisnis, pembuat kebijakan, pengusaha, hingga industri. Mereka akan berdiskusi untuk membangun perekonomian Indonesia yang lebih baik di masa mendatang.

“Pada dasarnya kami yakin bahwa BMW i merupakan jawaban dan respon dari BMW Group atas perubahan konsep mobilitas yang merupakan dampak positif dari kemajuan teknologi, tuntutan lingkungan dan perubahan permintaan serta kebutuhan pelanggan,” ujar Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia. “BMW i merupakan persembahan dari kami dalam menandai babak baru akan e-Mobility serta revolusi akan cara orang berkendara di masa depan.” lanjut Karen.

Sports car mutakhir ini menggabungkan sistem plug-in hybrid dengan kabin penumpang yang terbuat dari carbon-fibre-reinforced plastic (CFRP) dan kerangka aluminium untuk mesin dan motor listrik, baterai dan suspensi. Hasilnya adalah sebuah sport car yang ringan, menawan dan sangat efisien yang menawarkan kombinasi performa dan efisiensi yang tak ada tandingannya.

Di ajang ini, BMW juga akan mengikuti sesi diskusi dengan tema “E-Mobility, The Future of Automotive Industry”. Diskusi yang diikuti BMW Group Indonesia akan dilaksanakan di hari pertama ajang IEF 2016, yaitu Senin 14 November 2016 pada pukul 11.00.

Tags: , , , , , ,


COMMENTS