August 4, 2016

Semester Pertama 2016, Samsung Galaxy S7 Edge Terjual 13,3 Juta

Penulis: Abdillah
Semester Pertama 2016, Samsung Galaxy S7 Edge Terjual 13,3 Juta  

MOBITEKNO – Smartphone kelas premium buatan Samsung, Galaxy S7 Edge tercatat menjadi perangkat Android paling laris di semester pertama 2016. Setidaknya, itulah laporan singkat terbaru yang dirilis oleh Strategy Analytics.

Tak hanya itu, Samsung juga menempatkan tiga produk smartphone Android terlaris yang dikapalkan di seluruh dunia. Ketiga produk smartphone tersebut mencakup Galaxy S7 Edge, Galaxy J2 dan Galaxy S7.

Direktur Eksekutif Strategy Analytic Neil Mawston menegaskan bahwa Samsung telah memasarkan Galaxy S7 Edge hingga 13,3 juta unit. Angka tersebut menyumbang 2% pangsa pasar smartphone Android yang dipasarkan keseluruh dunia selama semester pertama 2016.

"Dipasar global, Samsung Galaxy S7 Edge sangat populer. Hal ini terbilang wajar karena Samsung merancang smartphone ini dengan desain melengkung yang dikombinasikan dengan aplikasi sidebar yang mudah digunakan," ujar Neil.

Laporan lainnya juga menyebutkan, Samsung hingga saat ini telah berhasil memasarkan smartphone low-end andalan miliknya, Galaxy J2 hingga 13 juta unit. Sedangkan Galaxy S7 diperkirakan telah berhasil dipasarkan hingga 11,8 juta unit.

Dari ketiga model smartphone yang berhasil dipasarkan tersebut, tercatat bahwa produsen teknologi asal Korea Selatan ini telah menyumbang sebesar 6,6% penjualan smartphone Android pada semester pertama tahun ini.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS