December 23, 2015

Korea Selatan Kembangkan Baterai Nuklir yang Tahan 10 Tahun

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Korea Selatan Kembangkan Baterai Nuklir yang Tahan 10 Tahun 

MOBITEKNO – Baterai nuklir yang bisa menghasilkan tenaga listrik selama satu dekade ini mulai dikembangkan oleh para ahli di Korea Selatan. Hal ini diungkapkan Daegu Technopark (16/12/2015) yang sukses membuat purwarupa (prototipe) baterai isotop/isotope (baterai nuklir) untuk aplikasi komersial. Baterai tersebut merupakan rangkaian proyek besarnya, ‘Bisnis Baterai Isotop dan Baterai Hybrid Solid State Murni”.

Teknologi baterai ini menggunakan radioisotop (Ni-63) dan semikonduktor berbasis silikon untuk meproduksi listrik setidaknya selam 10 tahun. Daegu, dalam hal ini Daegu TP Nano Center, berkolaborasi juga dengan Korea Atomic Energy Research Institute, Electronics & Telecommunications Research Institute (ETRI), Mantech, beberapa pihak terkati lainnya.

Baterai nuklir sejauh ini masih dianggap sebagai teknologi baterai masa depan yang bersifat semipermanen (jangka panjang) sebagai sumber listrik dengan memanfaatkan beta-isotope yang berasal dari radioisotope. Mas pakainya (lifespan) yang di atas 10 tahun, baterai ini kebanyakan dipakai untuk penerapan khusus di bidang militer, ruang angkasa, kesehatan dan lain-lain.

Sejauh ini, teknologi yang mengakumulasi radioisotope (bahan baterai nuklir) baru digunakan dalam skala besar, sedangkan implementasi teknologinya di baterai masih jauh dari fase komersialisasi.

Egara lain yang juga diketahui sudah cukup lama melakukan riset dan penegmbangnnya adala AS dan Rusia. Keduanya berfokus pada pengembangan baterai nukllir yang bisa stabil kondisinya selama masa pakainya yang bertahun-tahun tanpa pasokan eksternal.

Sejauh ini mereka telah menerapkannya pada ultra-smal device MEMS (micro-electromechanical system), bidang militer dan medis. Rusia belum lama juga diketahui mengembangkan baterai nuklir (belum diketahui dimensi baterainya) yang bisa digunakan lebih dari 50 tahun yang juga memanfaatkan ekstraksi isotop Ni-63.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS