October 21, 2015

Tertarik Beli Honda BR-V, Segera Datang ke Kota Kasablanka Mall

Penulis: Eko Lannueardy
Tertarik Beli Honda BR-V, Segera Datang ke Kota Kasablanka Mall  

MOBITEKNO – Setelah berkeliling di sejumlah kota di Indonesia, seperti Bekasi, Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Serang dan Makssar, kini Honda BR-V Prototype kembali hadir di Jakarta. Tepatnya kehadiran mobil terbaru buatan Honda ini muncul di Kota Kasablanka Mall, Jakarta mulai tanggal 19 hingga 25 Oktober 2015.

Sebelumnya, Honda BR-V Prototype juga telah diperkenalkan untuk pertama kalinya di dunia pada ajang GIIAS 2015 dan IIMS 2015 yang digelar pada tanggal 20 hingga 30 Agustus 2015 lalu. Menarik perhatian ribuan pengunjung, menjadikan mobil tersebut meraih penghargaan Favorite Car di IIMS 2015.

Hal menarik lainnya, pemesanan Honda BR-V hingga saat ini telah mencapai lebih dari 2500 unit. Begitu juga, diajang pameran yang berlangsung di Kota Kasablanka Mall, Jakarta ini konsumen juga bisa langsung melihat dari dekat dan memesan produk ini. Program penjualan yang ditawarkan Honda pada pameran kali ini adalah “Kemeriahan Spesial Akhir Tahun”.

Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor menegaskan bahwa setelah debut pertamanya di dunia bulan Agustus lalu, kini konsumen Honda di Jakarta dapat kembali melihat Honda BR-V lebih dekat. Tak hanya itu, kami juga menawarkan pemesan untuk lebih mudah memiliki mobil tersebut.

"Honda BR-V merupakan model crossover terbaru dari Honda yang sesuai dengan konsep produknya, yaitu Advanced Scene Hunter. Mobil ini hadir diperuntukkan bagi konsumen yang menyukai tantangan, senang pergi ke mana saja untuk mencari hal-hal baru. Mereka adalah orang-orang yang mapan, aktif, namun tetap penuh pertimbangan," ujar Jonfis.

Honda BR-V tersedia 6 pilihan warna, yaitu Taffeta White, Modern Steel Metallic, Crystal Black Pearl, dan tiga warna baru yaitu Misty Green Pearl, Lunar Silver Metallic, dan Passion Red Pearl. Kisaran harga yang ditawarkan untuk Honda BR-V adalah Rp ± 230 sampai dengan Rp ± 265 juta (Perkiraan harga OTR di wilayah Jakarta).

Selain Honda BR-V Prototype, pameran Honda di Jakarta kali ini juga menampilkan 9 model Honda lainnya seperti Honda HR-V 1.5L E CVT, Honda Mobilio RS CVT, Honda City E CVT, Honda Mobilio E CVT, Honda CR-V 2.4L Prestige, Honda Jazz RS CVT, Honda Civic 1.8L A/T, Honda Freed E A/T, dan Honda Brio Satya E M/T.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS