September 18, 2015

Untuk Pertama Kali, Huawei Watch Dipasarkan di 9 Negara Eropa

Penulis: Eko Lannueardy
Untuk Pertama Kali, Huawei Watch Dipasarkan di 9 Negara Eropa  

MOBITEKNO – Jam tangan pintar pertama Huawei, Huawei Watch akhirnya dipasarkan di beberapa negara Eropa. Model penjualan yang ditawarkan oleh produsen asal Tiongkok ini adalah sistem pre-order lewat toko online resmi miliknya.

Menariknya, tidak semua negara di Eropa ditawarkan oleh Huawei, salah satunya Inggris. Jam tangan pintar tersebut hanya bisa dibeli oleh konsumen yang tinggal di Belgia, Belanda, Perancis, Jerman, Portugal, Spanyol, Italia dan Swiss.

Penasaran dengan harga yang ditawarkannya? Huawei memasarkan Huawei Watch di Swiss dengan harga € 399 atau setara US$ 455. Varian yang ditawarkan adalah Huawei Watch perak dengan tali atau strap yang terbuat dari kulit.

Di beberapa negara lainnya, Huawei juga menawarkan varian berbeda dan sedikit lebih mahal, yakni dengan harga € 449 atau setara US$ 512. Ini adalah varian warna hitam dengan tali kulit atau stainless steel.

Huawei menjanjikan, konsumennya akan menerima jam tangan pintar yang telah dipesan kurang lebih dua ata tiga minggu ke depan. Huawei Watch hadir dengan dukungan Android Wear yang kompatibel dengan perangkat Android dan iOS.

Memiliki ukuran layar sentuh 1,4 inci, dengan resolusi 400 x 400 AMOLED. Layar jam tangan pintar ini juga diproteksi dengan kristal safir. Dukungan lainnya adalah Bluetooth 4.1 LE, WiFi dan kemampuan monitor denyut jantung.

 

Sumber: GSMArena

Tags: , , ,


COMMENTS