January 8, 2017

Ini Dia Kesuksesan yang Diraih Tokopedia Selama Tahun 2016

Penulis: Desmal Andi
Ini Dia Kesuksesan yang Diraih Tokopedia Selama Tahun 2016 

MOBITEKNO – Tahun 2016 sudah berakhir. Banyak hal yang dilakukan layanan e-Commerce di Indonesia untuk memuaskan pelanggannya.  Termassuk salah satu diantaranya adalah Tokopedia. Layanan e-Commerce ini tumbuh pesat di tahun lalu. Bahkan selama satu tahun tersebut, Tokopedia sudah memiliki total karyawan hampir 1.000 orang.

Kesuksesan yang diraih Tokopedia ini tidak lepas dari berbagai inovasi yang diluncurkan selama 2016. Inovasi-inovasi baru diperkenalkan Tokopedia mulai dari bulan Januari hingga Desember 2016 dengan tujuan untuk memuaskan para pelanggan dan konsumennya.

Tidak hanya inovasi, selama tahun 2016 Tokopedia telah memiliki lebih dari 1 juta merchant. Produk handphone dan tablet, kecantikan, serta fashion dan aksesoris, menjadi kategori paling populer yaang dicatat oleh Tokopedia selama satu tahun. Perusahaan ini bahkan berhasil meluaskan sayapnya tidak hanya untuk area Jakarta dan sekitarnya. Terbukti, Jabodetabek, Surabaya, dan Bandung menjadi kota-kota dengan nilai transaksi terbanyak di tahun 2016.

Dengan berbagai inovasi selama tahun 2016, Tokopedia pun mendapat berbagai penghargaan, seperti perusahaan terbaik di Industri Konsumen dalam Indonesia Digital Economy Award 2016 oleh MarkPlus dan IDSA serta Startup Paling Diminati di Indonesia pada 2016 dari JobPlanet.

Tokopedia pun merangkum berbagai inovasi yang mereka lakukan selama tahun lalu. Berikut ini hal-hal yang dilakukan Tokopedia selama tahun 2016, seperti yang ditulis dalam rilisnya ke Mobitekno.

Januari – Maret 2016

  • Peluncuran produk Tiket KAI
  • Menyediakan layanan pengiriman di hari yang sama

April – Juni 2016

  • Peluncuran produk Pulsa dan paket Data
  • Belanja online bisa bayar tunai di gerai minimarket
  • Meluncurkan program Mitra Toppers
  • Dipilihnya Bandung sebagai kota pertama untu program Laman Kota

Juli – September 2016

  • Peluncuran produk Token Listrik
  • Memperkenalkan fitur Free Returns
  • Manyediakan layanan pembayaran BPJS

Oktober – Desember 2016

  • Menyediakan tempat berjualan resmi bagi brand ternama lewat Official Store
  • Menyediakan produk PDAM, TV Kabel, dan Voucher Game
  • Menyediakan fitur Cashback dari penjul untuk pembeli
  • Peluncuran fitur TopDonasi
Tags: , , , , , ,


COMMENTS