MOBITEKNO – Ungkapan ini langsung disampaikan oleh pembalap Scuderia Ferrari, Kimi Raikkonen, bersama para mahasiswa peserta Shell Eco-Marathon di Singapura, sebelum balapan F1 berlangsung. Guna menunjang hal ini, beragam solusi berkendara harus ditumbuhkan agar bisa menghasilkan performa mobil di lintasan dengan keseimbangan kekuatan, performa, dan efisiensi yang tepat.
“Saya selalu terkesan dengan kecanggihan mobil-mobil mahasiswa di ajang Shell Eco-marathon serta semangat para pembalap dan teknisi dalam merakit mobil,” ujar Kimi kepada para mahasiwa peserta Shell Eco-Marathon. “Saya sangat menikmati obrolan dengan semua tim hari ini dan berharap mereka mengukir hasil yang baik di ajang tahun berikutnya di Singapura,” tambah Kimi yang pernah menadi Juara Dunia Formula 1 di tahun 2007.
Ajang Shell Eco-Marathon sendiri merupakan sebuah aktifitas dari Shell untuk menantang para mahasiswa merancang, merakit, mengendarai, dan bertanding untuk menciptakan kendaraan paling hemat energi di dunia.
Suatu kebanggaan bagi Indonesia karena sejak pertama kali digelar di Asia, tim mahasiswa Indonesia tidak pernah absen untuk turut berkompetisi dan meraih prestasi dalam hal mobil masa depan. Bahkan, pada awal Maret 2016, tujuh ti mahasiswa Indonesia kembali meraih penghargaan di ajang Shell Eco-Marathon Asia 016 yang digelar di Filipina.
Tags: F1, Ferrari, Formula 1, Kimi Raikkonen, Shell, Shell Eco Marathon