MOBITEKNO – Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 juga diramaikan dengan kehadiran mobil listrik yang dirancang oleh sejumlah mahasiswa di Indonesia. Jika penasaran dengan mobil listrik tersebut, Anda bisa melihatnya di booth IIMS Electric Car Show yang ada di Hall C.
Mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada memamerkan salah satu mobil listrik rancangannya, Arjuna. Menariknya, mobil litrik tersebut sudah meraih banyak penghargaan. Dari Universitas Pasundan Bandung, hadir Kujang 193 yang merupakan genarasi ketiga sejak kali pertama dibuat pada tahun 2012.
Tak ketinggalan, ITENAS Bandung yang menghadirkan Terusbawa. Uniknya, mobil tersebut menggunakan roda sepeda agar lebih ringan dan lebih mudah bermanuver. Ada juga P-Elcar yang dibangun oleh mahasiswa Politeknik Negeri Bandung, Blue Warrior dari Politeknik Negeri Jakarta dan Kaliurang Unisi Generasi 2 persembahan Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.
Semuanya tampil menawan dan futuristik. Namun, yang lebih menggoda perhatian adalah karya Universitas Islam Indonesia Yogyakarta. Bukan hanya karena tampilan mentereng, data teknis yang lengkap dan dimensi yang lebih besar, tapi juga karena mengusung kombinasi teknologi elektrik dengan perangkat Android.
Hal menarik lainnya yang hadir di IIMS 2016 ini adalah IIMS Funtomotive. Menjadi ajang menarik bagi para pencinta games di Tanah Air pada ajang IIMS tahun lalu, kali ini IIMS Funtomotive mengajak para peserta untuk adu kecepatan mencapai garis finis. Kompetisi ini berlangsung setiap hari dan babak final akan digelar pada tanggal 17 April 2016 nanti.
Tags: IIM 2016, IIMS2016, Mobil Android, Mobil Listrik, Mobil Pintar