MOBITEKNO – JNE, perusahaan jasa pengiriman ekspres dan logistik nasional membuat gebrakan dengan menghadirkan tujuh layanan terbarunya yang dinamakan 7 Magnificent. Ketujuh layanan yang diperkenalkan pada hari Senin, 29 Februari 2016 tersebut adalah Aplikasi MyJNE, JNE PopBox, @box Prepaid, Promo JNE Super Speed, JNE International Shipment, Layanan CD Music dan JNE Trucking.
Dihadapan sejumlah media, Mohamad Feriadi, Presiden Direktur JNE menegaskan bahwa hadirnya ketujuh layanan tersebut sebagai perwujudan dari rencana pengembangan bisnis perusahaan. Kali ini fokus pengembangannya adalah di bidang information technology (IT) dan infrastruktur. Di sisi lain, ini adalah strategi JNE guna mendukung jangkauan logistik ke arah global.
"Kami percaya, untuk memperkuat perkembangan bisnis maka penguatan di sektor teknologi dan infrastruktur memainkan peran yang sentral. Kami juga sadar pentingnya kreativitas dalam menumbuhkan sebuah trobosan pada aspek layanan. Hal inilah yang mendasari komitmen kami untuk berinvestasi dalam jumlah yang signifikan di tahun ini," ujar Feriadi.
Fokus pengembangan perusahaan di bidang teknologi diterjemahkan dengan penciptaan produk layanan MyJNE dan PopBox. Sedangkan layanan lainnya, yakni @box Prepaid, Promo JNE Super Speed dan JNE Trucking menjadi perwujudan perusahaan di bidang inovasi produk dan layanan. Untuk menjangkau pasar global, ada layanan JNE International Shipment.
Layanan CD Music sebagai upayan JNE memberikan sumbangsih terhadap kemajuan industri musik di Tanah Air. Layanan ini akan hadir di seluruh jaringan JNE yang tersebar di pelosok Nusantara. Tak hanya itu, layanan yang terbilang baru ini juga dapat dimanfaatkan oleh seluruh musisi Indonesia untuk memasarkan karya musiknya.
"Sebagai perusahaan yang terpercaya, kami terus berkomitmen mendukung perkembangan industri logistik di Indonesia. Hal ini selaras dengan komitmen pemerintah untuk menitikberatkan pada sektor perdagangan, dimana JNE menjadi salah satu penyokongnya. Kami terus berupaya membangun layanan yang mengakomodasi kebutuhan pengguna. Untuk itulah, kami juga terus melahirkan produk baru yang inovatif," tutup Feriadi.
Tags: 7 Layanan Baru, 7 Magnificent, JNE, Logistik