February 10, 2016

Ingin Tambah Kapasitas Google Drive Secara Gratis? Ini Caranya!

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Ingin Tambah Kapasitas Google Drive Secara Gratis? Ini Caranya! 

MOBITEKNO – Dalam rangka Safer Internet Day tahun ini (9/2/2016), Google memberikan penambahan kapasitas ekstra 2 GB secara cuma-cuma bagi pengguna layanan cloud storage-nya Google Drive.

Meski jutaan pengguna Google Drive mungkin tidak terlalu membutuhkan penambahan kapasitas dari kapasitas standar 15 GB yang ditawarkan selama ini, tambahan kapasitas 2 GB gratis sayang untuk Anda lewatkan.

Penambahan 2 GB (total menjadi 17 GB dari sebelumnya 15 GB untuk layanan gratisnya) punya maksud untuk memotivasi pengguna Google Drive agar melakukan pengecekan keamanan (security checkup) terhadap akun Google Drive miliknya.

Dalam rilisnya Google menyatakan bahwa menyambut ‘Safer Internet Day’, mereka ingin mengingatkan pentingnya keamanan di Internet dan mengharapkan pengguna menggunakan sedikit waktunya (dua menit) untuk berpartisipasi melakukan apa yang disebutnya ‘Simple Security Checkup’.

Pengecekan berbagai aspek keamanan layanan ini berguna agar Google bisa lebih mudah mengamankan akun Anda secara kontinyu. Apabila pengecekan aspek sekuriti ini dilakukan sebelum 17 February 2016, Google menjanjikan penambahan kapasitas 2 GB secara gratis pada Google Drive Anda.

Pada dasarnya cek keamanan akun (klik link ini) yang terdiri dari tiga tahap ini sangatlah simpel. Google ingin memastikan akun Anda masih ‘up to date’, memeriksa aktivitas sign-in Anda selama ini, dan meminta konfirmasi Anda berkaitan dengan aplikasi dan perangkat yang memaki akun Anda.

Setelah proses cek yang singkat ini, Google akan memberitahukan pengguna bahwa kapasitas Google Drive akan mendapat penambahan kapasitas 2 GB. Untuk memeriksa penambahan 2 GB ini telah berlaku, pengguna bisa memeriksanya langsung dengan mengakses menu ‘Settings’ atau ‘Upgrade storage’.

Perlu diingat bahwa penawaran gratis ini hanya berlaku untuk layanan Google Drive dan tidak berlaku untuk penguna layanan ‘Google Apps for Work’ dan ‘Google Apps for Education users’.

 

Tags: , ,


COMMENTS