MOBITEKNO – Baru-baru ini Google meng-update aplikasi Google Calendar-nya dengan tambahan beberapa fungsi yang semakin membuat nyaman penggunanya. Tambahan fungsi tersebut diantaranya adalah suggeestion dan Holiday. Selain itu, Google juga menambah dukungan bahasa menjadi 30 bahasa.
Fungsi Smart Suggestion yang baru saja ditambahkan Google ke dalam aplikasi Calendar-nya ini akan merekomendasikan pengguna saat mengetikkan jadwal baru mengenai tempat (lokasi), teman, hingga judul. Pengguna bisa melakukan tapping pada rekomendasi atau tetap menulisnya secara manual.
Selain fungsi Smart Suggestion, Google juga menambahkan 54 database liburan (holiday) yang kini menjadi berjumlah total 143 jadwal holiday untuk berbagai negara. Fungsi holiday ini bisa diakses dari menu icon yang berada di kiri atas. Selanjutnya, pengguna bisa memilih Settings dan Holidays. Dengan memilih negara tempat pengguna tinggal, jadwal hari libur nasional akan masuk ke dalam fungsi calendar Google.
Dengan adanya update ini, terutama smart suggestions, membuat jadwal semakin mudah dan nyaman melalui Google Calendar Fungsi autocomplete akan membuat pekerjaan lebih efisien. Update ini tidak hanya berlaku untuk Android, tetapi juga aplikasi Google Calendar untuk perangkat iOS.
Sumber: 9to5google
Tags: Google, Google Calendar, Google Update