MOBITEKNO – Kendaraan berteknologi Fuel Cell, Toyota Mirai akan resmi dijual di Amerika Serikat pada tanggal 21 Oktober 2015. Pemilihan tanggal ini cukup menarik mengingat tanggal tersebut merupakan tanggal yang diperkenalkan pada film Back to The Future II untuk mengirim Marty McFly melalui mesin Time Travel.
Sekaligus merayakan kehadiran film yang penuh dengan inovasi tersebut, Toyota juga akan merilis video khusus yang menampilkan aktor Back to The Future II, Michael J. Fox dan Christopher Lloyd. Selain ditujukan untuk merepresentasikan Toyota Mirai sebagai perusahaan otomotif Jepang dengan visi masa depan, video ini juga akan mengingatkan penggemar Back To The Future tentang tokoh Marty McFly yang bisa berkelana jauh ke masa yang akan datang melalui “Flux Capacitor”.
“Di film Back to The Future II ini terdapat perjalanan waktu untuk 30 tahun ke depan. Dan Toyota juga telah mengembangkan teknologi Hydrogen Fuel Cell dalam waktu yang sama,” ujar Bill Fay, General Manager Toyota untuk area California Amerika Serikat. “Hal ini merupakan cara yang baik untuk mengingat sejarah otomotif danmereayakan kemungkinan yang ada di masa depan,” tambah Bill Fay seperti yang dilansir Automotive Fleet.
Di film yang beredar pada tahun 1985 tersebut, Marty McFly melakukan perjalanan ke masa depan pada tanggal 20 Oktober 1985 menjelang tengah malam. Hal ini juga akan dilakukan Toyota untuk memulai penjualan Mirai di California, Amerika Serikat, pada tanggal 20 Oktober 2015 menjelang tengah malam.
Toyota Mirai Fuel Cell Sedan dengan empat pintu ini dapat melakukan perjalanan hingga 500 km dengan hanya satu kali pengissian hydrogen. Angka ini tentunya sangat efisien untuk hal bahan bakar. Untuk penjualan di Amerika Serikat, Toyota akan membanderol Mirai dengan harga US$ 57.000.
Sumber: automotive fleet
Tags: Back to The Future, Mirai, Toyota