March 16, 2018

Acer Perkenalkan Aspire S24 dan Aspire U27 dengan Desain Super Tipis

Penulis: Desmal Andi
Acer Perkenalkan Aspire S24 dan Aspire U27 dengan Desain Super Tipis  

Mobitekno – Tidak hanya untuk kebutuhan gaming, Acer juga meramaikan pasar PC di Indonesia dengan meluncurkan dua produk barunya yang super tipis, yaitu All-in-One PC Aspire S24 dan Aspire U27. Kedua PC ini dilengkapi berbagai macam fitur dan teknologi yang ditujukan untuk membantu konsumen dalam melakukan berbagai hal di kesehariannya. Desainnya yang tipis dan modern, membuktikan bahwa Acer selalu mengedepankan lifestyle di setiap produknya. Namun, desain ini tidak mengurangi dukungan spesifikasi yang dikandungnya.

“Setelah sebelumnya kami selalu memperkenalkan produk dari line up Predator, kali ini kami menghadirkan dua All-in-One PC. Kedua produk ini tidak hanya memilikiperforma tinggi, namun kami juga mengedepankan model yang stylish,” kata Andreas Lesmana, Product Manager Acer Indonesia, di Hotel Kosenda, Jakarta, 14/3/2018. “Aspire S24 dan Aspire U27 dapat dipakai sehari-hari dan sangat cocok digunakan bagi merekaa yang membutuhkan komputer berperforma tinggi,” lanjut Andreas.

Dari sisi desainnya sendiri, kedua produk ini telah membuktikannya dengan mendapatkan penghargaan dari Good Design Award 2017 dan iF Design Award 2017. Baik Aspire S24 dan Aspire U27 memang hadir dengan desain sangat tipis. Untuk Aspire S24 hanya memiliki ketebalan 5,97 mm. Sementara Aspire U27 memiliki ketebalan 12 mm.

Sementara itu, dari sisi performa, Acer telah membekali Aspire S24 dengan prosesor Intel Core generasi ke delapan, dukungan Qi Wireless charging, memorinya berkapasitas 8 GB DDR4 dan dapat ditingkatkan hingga 32 GB. Sementara untuk storage, disediakan hard diks sebesar 1 TB dan masih ditambah Intel Optane sebesar 16 GB yang dapat mentransfer data dengan sangat cepat.

BACA JUGA: “Review Acer Swift 3 (SF314-52G): Swift 3 Generasi Kedua Nan Makin Bertenaga”

Untuk Aspire U27 spesifikasinya juga tidak begtu jauh. Dengan ukuran layar 27 inci, AiO PC ini dibekali dengaan prosesor Intel generasi ke-7, memori 8 GB, dan storage hard disk 1 TB. Di Aspire U27, Acer juga melengkapinya dengan teknologi Acer ExaColor (tersedia juga di S24) yang dapat menciptakan warna akurat dan tajam.

Kedua produk baru Acer ini sudah bisa didapatkan sejak tanggal 14 Maret 2018. Bahkan, untuk masa promo yang berlangsung 14-31 Maret 2018, konsumen bisa mendapatkan bonus tambahan menarik. Untuk harganya sendiri, Acer Aspire S24 tersedia dengan harga Rp 17.299.000. Sementara Acer Aspire U27 memiliki harga Rp 22.999.000.

BACA JUGA: “Notebook Gaming Racikan Acer Seharga Rp55 Juta Hadir di Indonesia”

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS