June 7, 2018

Sasar UKM –  ESET Rilis Cloud Endpoint Security

Penulis: Karyo
Sasar UKM –  ESET Rilis Cloud Endpoint Security  

Mobitekno – Era digital transformation  yang saat ini sudah menjadi suatu keniscayaan, tentu tak akan terlepas dari sistem cloud, baik private cloud, public cloud maupun hybrid cloud. Kehadiran sistem cloud computing atau komputasi awan yang semakin masif ini tentu akan semakin rentan terhadap berbagai serangan virus atau mallware.

Pertrumbuhan pasar cloud sendiri dari waktu ke waktu  menunjukan peningkatan yang sangat signifikan. Hal itu terlihat dari data seperti yang disajikan Gartner dalam situsnya yang mengungkapkan bahwa segmen pasar yang tumbuh paling cepat adalah layanan infrastruktur sistem cloud yang diperkirakan mencapai 35,9 persen pada 2018 atau sekitar $40,8 milyar.

Sementara Forester menyampaikan data yang mirip, secara global total market Cloud Computing di tahun 2018 diprediksi sebesar US $178 Milyar, naik dari $146 milyar pada tahun 2017, dan akan terus tumbuh pada tingkat pertumbuhan tahunan gabungan sekitar 22%. Artinya banyak perusahaan sudah mempercayakan layanan komputasi awan untuk kelangsungan bisnisnya.

Seiring dengan semakin masifnya penggunakan sistem cloud di perusahaan termasuk UKM, tentu harus diimbangi dengan sistem keamanan yang memadai. Oleh karena itulah untuk merespon terhadap kebutuhan layanan cloud tersebut, ESET menghadirkan Cloud Endpoint Security.

Cloud Endpoint Security, merupakan sistem keamanan berbasis cloud khusus untuk manajemen antivirus (ERA-ESET Remote Administrator) yang digagas oleh PT Prosperita Mitra Indonesia, Exclusive Distributor ESET di Indonesia dan Timor Leste. Layanan cloud ini menggunakan fasilitas awanpintar.id dengan server lokal di Indonesia.

Layanan solusi kemanan ini merurut Yudhi Kukuh, Technical Consultant PT Prosperita – ESET Indonesia, merupakan solusi keamanan skala enterprise namun  bisa digunakan dan cocok untuk sistem kemanan untuk skala UKM.

Cloud Endpoint Security bisa  digunakan untuk UKM dengan penggunaan  5- 75 PC yang tersambung dengan jaringan internet.

“Kami meyadari salah satu keterbatasan yang dimiliki oleh perusahaan skala kecil dan menengah di Indonesia, yaitu alokasi perangkat server dan sumber daya tenaga ahli untuk keamanan data. Itu sebabnya kami menyediakan layanan Cloud Endpoint Security Powered by ESET, yang merupakan satu-satunya teknologi komputasi awan untuk Endpoint Security dengan server lokal di Indonesia,” ujar Yudhi di Jakarta, Selasa ( 05/06/2018).

Lebih jauh Yudhi mengungkapkan bahwa kehadiran sistem komputasi awan via awanpintar.id  tersebut merupakan terobosan dalam upaya memberikan kemudahan dan efisiensi bagi pengguna dalam layanan pengelolaan dan penyimpanan data-data berharga. Keamanan data tersebut terjamin dalam lingkungan infrastruktur dengan perlindungan berlapis dari ESET.

“Sistem keamanan ini bisa memproteksi berbagai ancaman serangan virus yang menyerang  dari berbagai lapisan.  Tidak hanya melindungi  per bagian saja, tapi   Cloud Endpoint Security bisa melindungi secara total,”  tegas Yudhi.

Dibanding dengan penyedia layanan sistem keamanan lain, solusi Cloud Endpoint Security ini menurut Yudhi, memiliki beberapa keunggulan. Selain soal harganya yang sangat kompetitif, sistem  layanan berbasis cloud ini didukung dengan support yang cepat. Pasalnya, selain servernya berada di lokal, semua tenaga teknis supportnya berasal dari lokal juga, sehingga lebih memudahkan dan lebih cepat dalam merespon segala kebutuhan penggunanya.

Cloud Endpoint Security Powered by ESET juga memberikan nilai tambah lain yang tidak dimiliki penyedia layanan cloud lain, yaitu memberikan tawaran bantuan pengelolaan, penyimpanan dan perlindungan data tanpa dipungut bayaran sepeser pun.

Tags: , ,


COMMENTS