April 27, 2017

Tata Motors Perkenalkan Varian Terbaru Pikap Terlarisnya

Penulis: Eko Lannueardy
Tata Motors Perkenalkan Varian Terbaru Pikap Terlarisnya  

MOBITEKNO – Kembali memperlihatkan komitmennya dalam membangun brand, Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) turut meramaikan gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.

Pada IIMS 2017 kali ini, TMDI memperkenalkan varian terbaru dari pikap terlaris yang dikembangkannya, Tata Super Ace HT (High Torque) DLS dan Tata Xenon HD (Heavy Duty).

Dihadapan sejumlah media yang meliput gelaran IIMS 2017, Biswadev Sengupta selaku Presiden Direktur TMDI menegaskan bahwa Tata Suoer Ace telah berhasil menciptakan ceruk pasarnya sendiri melalui keunggulan mesin diesel yang menawarkan biaya operasional terbaik.

"Sekarang telah hadir varian Tata Super Ace HT DLS yang tak hanya memiliki keunggulan performa dalam menanjak, tetapi juga efesien dalam penggunaan bahan bakar yang lebih baik," ujar Biswadev.

Ditambahkan oleh Biswadev, kendaraan ini mampu menjawab kebutuhan konsumen akan mobil pikap yang tangguh untuk menghadapi tanjakan terjal, dan juga konsumsi bahan bakar yang irit.

"" ""

TMDI juga memperkenalkan Tata Xenon HD yang merupakan penerus dari Tata Xenon RX. Mengadopsi mesin diesel 3.000 cc, kendaraan ini juga sudah dilengkapi dengan mesin turbo-intercooled.

"Kami memutuskan meningkatkan performa Xenon melalui versi terbarunya ini. Selain performa yang lebih superior, kendaraan ini juga terbukti irit dibandingkan kompetitor sekelasnya," tutur Biswadev.

Kedua pikap ini sudah bisa dipesan pada IIMS 2017. Dijual dengan harga yang hanya sedikit lebih tinggi dibanding varian sebelumnya, varian terbaru ini diharapkan dapat meningkatkan penjualan Tata Super Ace dan Tata Xenon lebih baik lagi.

"Jika Tata Super Ace HT DLS akan tersedia di bulan Juli, Tata Xenon HD baru akan tersedia di showroom-showroom TMDI yang ada di Indonesia pada bulan Agustus tahun ini," pungkas Biswadev.

Tags: , , , , , , , ,


COMMENTS