January 27, 2017

Hasilkan Foto Hitam Putih dan Bokeh Gunakan Huawei P9, Begini Caranya

Penulis: Eko Lannueardy
Hasilkan Foto Hitam Putih dan Bokeh Gunakan Huawei P9, Begini Caranya  

MOBITEKNO – Tak sedikit pencinta fotografi di dunia, termasuk di Indonesia suka dengan efek hitam putih, black and white atau monokrom. Hal ini karena efek tersebut sangat berbeda dengan fotografi berwarna.Oleh sebab itu, menceritakan sebuah perjalanan yang dianggap bersejarah, sangat cocok jika dipotret dengan efek hitam putih. Contohnya, momen pernikahan yang mampu menampilkan suasana klasik.

Apakah sulit bagi mereka yang ingin memotret sebuah objek dengan sentuhan warna hitam putih? Prinsipnya, memotret objek yang nanti hasilnya hitam putih sangat memerlukan kontras yang sangat tajam.

Di era fotografi mobile, untuk memotret objek dengan sentuhan hitam putih tak lagi sulit. Cara yang paling mudah, Anda bisa menggunakan smartphone Huawei P9 yang sudah ditopang dengan dukungan Dual Camera 12 MP.

Seperti diketahui bersama, salah satu lensa kamera yang disematkan oleh Huawei ke dalam P9 memiliki sensor monokrom. Berkat sensor tersebut, pemotretan dengan efek hitam putih pun bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Bahkan, dapat dikatakan bahwa foto hitam putih yang dihasilkan oleh Huawei P9 terlihat lebih menarik dibandingkan jika Anda memanfaatkan filter hitam putih yang ada di dalam sebuah aplikasi.

Lebih jauh, sensor monokrom yang terpasang pada smartphone ini dapat menganalisa kondisi objek dan lingkungan dengan baik, terutama terkait dengan algoritma dari Leica yang memang menjadi senjata utama Dual Camera Huawei P9.

Lalu, bagaimana untuk menggunakan fitur hitam putih yang ada di Huawei P9? Anda cukup menyapu layar dari kiri ke kanan. Selanjutnya, Huawei P9 akan menampilkan mode pemotretan dan di sini, Anda bisa memilih opsi Monochrome.

Tak hanya efek hitam putih, dukungan Dual Camera yang ada di perangkat Huawei P9 juga mampu menyajikan hasil foto dengan efek bokeh. Tak berbeda dengan efek hitam putih, efek bokeh juga diminati oleh banyak pecinta fotografi.

Dengan efek bokeh, hasil foto yang dihasilkan akan memperlihatkan tingkat blur yang dramatis pada gambar atau objek latarbelakang. Sementara, objek utamanya terlihat lebih fokus dan tajam.

Cara kerjanya sangat sederhana, yakni salah satu kamera yang terpasang di Huawei P9 akan mengunci fokus objek yang ingin dipotret. Sedangkan satu kamera lagi akan mengukur tingkat kedalaman objek yang ingin dipotret.

Kemudahan lainnya yang disajikan oleh Huawei P9, Anda juga bisa mengatur tingkat efek blur yang ingin dihasilkan dan menentukan apakah objek atau latarbelakang yang ingin terlihat blur.

Untuk memanfaatkan fitur bokeh ini, Anda dapat memilih mode ikon bulatan mirip dengan bukaan lensa pada aplikasi Camera. Selanjutnya, pilih objek yang ingin dijadikan fokus dan lakukan pemotretan.

Setelah itu, atur efek bokeh yang diinginkan dengan mengarahkan bulatan fokus ke atas untuk memperbesar atau ke bawah untuk memperkecil. Jika diperbesar, bagian yang blur akan terlihat lebih blur, begitu sebaliknya.

(ADV)

Tags: , , , , , , , , ,


COMMENTS